img_title
Foto : IntipSeleb/Yudi

Jakarta – Penyanyi Tanah Air, Melly Goeslaw kembali memberikan tanggapan soal foto dan videonya yang dicatut oleh akun media sosial produk pelangsing tanpa izin. Menurut wanita 49 tahun itu, sebenarnya, foto dan videonya sudah dicatut sejak tahun lalu.

“Jadi, waktu itu memang udah lama, kayaknya udah sekitar tahun lalu,” ungkap Melly Goeslaw kepada awak media di kawasan Jakarta Selatan pada Kamis, 27 Juli 2023.

Melly sendiri pertama kali tahu foto dan videonya dicatut dari kawan-kawannya melalui pesan Instagram. Intip informasi selengkapnya di bawah ini.

Melly Goeslaw Awalnya Tak Ingin Meladeni

IntipSeleb/Yudi
Foto : IntipSeleb/Yudi

Saat pertama kali, Melly merasa pencatutan foto dan videonya tak perlu terlalu dianggap serius. Ia pun berfikir tak bakal banyak orang yang percaya dengan produk pelangsing yang menggunakan wajah dirinya.

“Ada temen-temen yang suka DM saya, share link itu. Tapi, saya diemin karena saya pikir, ‘Ah, udah lah biarin aja nanti juga gak ada orang yang percaya’ karena saya sering memposting progres saya setelah bariatrik,” kata Melly Goeslaw.

“Jadi, orang-orang harus tahu saya kurus setelah bariatrik,” sambung Melly.

Namun, seiring waktu, semakin banyak pihak yang mendesak Melly untuk mengambil langkah tegas. Hal ini pula yang membuatnya memutuskan untuk melayangkan somasi terbuka kepada para pihak yang menggunakan foto dan videonya tanpa izin.

“Tapi, lama-lama ternyata banyak yang mendesak, ada beberapa postingan,” kata Melly.

Diduga Manfaatkan Teknologi AI

IntipSeleb/Yudi
Foto : IntipSeleb/Yudi

Ada satu hal yang cukup disoroti oleh Melly Goeslaw soal pencatutan foto dan videonya. Pelantun lagu Ketika Cinta Bertasbih itu menduga video yang digunakan oleh media sosial produk pelangsing itu dibuat menggunakan teknologi kecerdasan buatan, alias Artificial Intelligence (AI).

Namun, Melly mengaku masih bisa membedakan video tersebut. Saat melihat pertama kali, ia sadar bahwa itu bukan video dirinya dan merupakan buatan AI.

“Yang terakhir pake video dengan menggunakan teknologi AI itu yang pake aplikasi kali ya, jelek gak sempurna keliatan banget bohong,” terang Melly Goeslaw. (bbi)

Topik Terkait