img_title
Foto : Intipseleb/Tiya Sukmawati

Tak Butuh Waktu Lama Untuk Belajar Bahasa Belanda

Instagram/@yorikooangln_
Foto : Instagram/@yorikooangln_

Pemilik nama lengkap Yoriko Angeline Agus Pebrianto bersyukur lantaran proses belajar Bahasa Belanda tidak perlu membutuhkan waktu lama lagi. Sebab, dirinya sudah melakukan latihan beberapa kali sampai akhirnya bisa mengucapkan bahasa tersebut.

"Cuma sebentar sih (belajar bahasa Belanda), paling kayak beberapa kali dengar," katanya lagi.

Sekedar informasi, film Kutukan Peti Mati mengisahkan tentang ketertarikan dua mahasiswa arkeolog yang mencoba membuka tabir misteri di Pulau Onrust. Namun, adanya sosok Dokter wabah yang kisahnya sudah melegenda di dunia. Seperti Dokter wabah di Prancis ada, dan di Belanda, jadi sudah mendunia.

Bramanto Putra (Aliff Alli) mahasiswa arkeolog menemukan buku catatan kuno di Pulau Onrust
yang telah tersimpan 300 tahun. Ia meminta tolong Susan Sriwati (Yoriko Angeline) teman yang ditaksirnya untuk meriset buku tersebut. Namun berakibat fatal setelah Susan tak sengaja membaca mantra di buku tersebut. Arwah penasaran Maria van de Velde, Jan Koenraad (kekasih Maria), dan Hasan (Agi Fedly) budak pengukir batu kuburan merasuki Susan.

Bram kemudian meminta tolong pamannya Profesor Daniel untuk menyelidiki kasus Susan. Rupanya ada sosok lain yaitu iblis Dokter Machinebouw, dokter wabah penguasa kegelapan Pulau Onrust memburu jiwa Susan. Bram dan Profesor Daniel pamannya, harus melawan kekuatan iblis untuk menyelamatkan Susan.

Topik Terkait