Inara Idola Rusli Siap Jalani Pemeriksaan
Lebih jauh, Susanti menyebut kliennya siap menjalani pemeriksaan klarifikasi hari ini. Nantinya, ibu tiga orang anak itu bakal menjelaskan duduk perkara dirinya dilaporkan, mulai dari disomasi pihak Tenri hingga dilaporkan.
“Untuk klarifikasi ya yang kita lampirkan mengenai permohonan maaf yang sebelumnya. Itu kan sebelumnya disomasi kan, disomasi oleh kuasa hukumnya Tenten. Jadi kita tanggapi saat itu dan Inara sudah mengakui bahwa dia khilaf dan dia sudah mengucapkan permohonan maaf di publik, media cetak, dan seluruh, kan ada tuh di media segala macam,” terang Susanti.
Inara sendiri tiba di Polda Metro Jaya pada pukul 11.24 Waktu Indonesia Barat (WIB). Inara sendiri mengenakan pakaian berwarna merah muda saat tiba.
Kata Susanti, Inara turut ditemani oleh ibunya. Sebelum Inara, sang ibu sudah tiba di Polda terlebih dahulu.
Sebelumnya, Tenri melaporkan Inara, Virgoun, dan beberapa akun media sosial lainnya. Terlapor itu dianggap mencemarkan nama baiknya.