img_title
Foto : Instagram/happy_asmara77

Jakarta – Pedangdut Happy Asmara tengah ramai diperbincangkan publik, lantaran kisah cintanya yang kandas dan baru saja ditinggal nikah oleh Denny Caknan.

Tepat di hari ulang tahunnya yang ke-24, pelantun lagu 'Rungkad' itu hadiri pengajian di pondok pesantren Blitar. Penasaran? Scroll artikel berikut ya!

Ambyarkan Santri

Hadir dan ikut mengisi kajian Gus Iqdam di Majelis Sabilu Taubah di desa Karanggayam Blitar, Happy Asmara curhat soal isi hatinya lantaran baru saja ditinggal nikah oleh sang mantan.

Berpenampilan cantik tertutup dengan menggunakan outfit serba hitam, penyanyi asal Kediri itu mengaku jika tak masalah percintaannya kandas dan hancur.

"Tenang saja, asmara hancur salawat meluncur," ujar Happy Asmara di fyp TikTok, Rabu, 12 Juli 2023.

Tak hanya itu, mantan kekasih Denny Caknan itu sukses membuat para santri bahagia dan ambyar saat dilantunkan lagu-lagu trending Happy Asmara seperti Nemen, dan Sadar Posisi.

Tak ayal untuk menghibur kesedihan Happy Asmara Gus Iqdam selaku pengurus Majelis Sabilu Taubah menyebut jika ia berada di tim Happy Asmara.

"Rapatkan barisan..semua ini kami lakukan demi mbak Happy Asmara, dekenganne pusat" tutur Gus Iqdam.

Doa Spesial untuk Happy Asmara

Instagram.com/@happy_asmara77
Foto : Instagram.com/@happy_asmara77

Dikenal sebagai salah satu seniman Jawa Timur yang sukses memperkenalkan budaya Jawa melalui karya lagu, Gus Iqdam mengaku kagum dengan Happy Asmara lantaran hanya menjual suara bukan goyangan.

Tak ayal, atas rasa kekagumannya itu, Gus Iqdam ikut memberikan doa spesial untuk Happy.

"Semoga bertambahnya umur Mbah Happy ini, semoga barokah, dan dipertemukan jodoh yang tepat. Yang mengajaknya dunia akhirat," kata Gus Iqdam.

"Jenengan dalam keadaanmu saat ini, arep nduwe mantan, arep dtinggal mantan. Jenengan ora usah bingung, ora usah susah. (Kamu dalam keadaan apapun, mau punya mantan, mau ditinggal matan, kamu tidak usah bingung)," tandasnya.

Topik Terkait