img_title
Foto : IntipSeleb

“Bukan anak indigo malahan (karakter) gue enggak percaya sama yang namanya primbon, tapi akhirnya gua mau enggak mau harus lewat situ,” lanjut Chicco.

Tantangan Peran

Chicco Kurniawan

Chicco mengaku berperan sebagai Janu membuatnya sangat stres. Sebab, karakter Janu di sini tidak banyak ekspresi. Padahal, di dunia nyata, Chicco cukup ekspresif.

“Susah karena sudah beda kota, beda tahun, mas Rudi maunya ini benar-benar settle. Maksudnya settle itu karakternya bukan yang banyak ekspresi, gue tuh anaknya cukup berekspresi kayak tangan gerak gerak, kalau dia (Flavio) enggak. Jadi, stres,” kata Chicco.

Chicco Kurniawan kemudian membeberkan kesulitan lain yang ia alami saat syuting film Primbon di area hutan.

“Wah sulit sih maksudnya medannya cukup susah, di hutan lari-larian, hujan-hujanan. Kita ada syuting hujan-hujanan ada yang syuting dari pagi sampai malam hujan terus mau enggak mau kita take terus nah karena take terus jadi continity jadi harus kehujanan terus,” ucap Chicco.

Topik Terkait