img_title
Foto : Ist

Jakarta – Artis sekaligus pembawa acara Tanah Air, Raffi Ahmad menjadi salah satu figur publik yang mengunjungi Jakarta Fair Kemayoran 2023. Di sana, ia mengunjungi beberapa lokasi dan stan.

Salah satu tempat yang dikunjungi oleh pria berjuluk Sultan Andara itu adalah stan tantangan mengeluarkan emas seberat 7 kg dari sebuah wadah kaca di Jakarta Fair dengan waktu 30 detik. Simak ulasan selengkapnya di bawah ini.

Raffi Ahmad Ketagihan Kunjungi Jakarta Fair Kemayoran

Raffi Ahmad

Raffi Ahmad punya kesan tersendiri saat mengunjungi Jakarta Fair Kemayoran. Ayah dua orang anak itu mengaku sangat senang bisa punya waktu berkunjung ke acara tahunan ini.

Raffi merasakan kegembiraan yang begitu besar di Jakarta Fair Kemayoran tahun ini. Hal ini membuatnya merasa ketagihan untuk datang lagi ke acara ini.

Bahkan, ia menyebut ingin datang lagi di Jakarta Fair tahun depan. Ditambah lagi, lokasi penyelenggaraan acara ini dianggap strategis olehnya sehingga mudah dijangkau.

“Saya selalu antusias datang ke Jakarta Fair. Euforia di sini kerasa banget serunya, saya selalu ingin datang tiap tahun dan daerah kemayoran juga menjadi daerah strategis yang pasti dikunjungi banyak warga,” ujar Raffi.

Raffi Ahmad Ingin Datang Kembali Bersama Rafathar

Rafathar, Raffi Ahmad

Menurut Raffi Ahmad, ada banyak hal yang bisa dikunjungi dan dibeli di Jakarta Fair Kemayoran 2023. Mulai dari barang berukuran kecil hingga besar, ia menyebutkan semuanya ada di acara ini.

Lebih lanjut, Raffi pun merasa ingin kembali ke acara ini bersama Rafathar, putra pertamanya. Ia ingin membagikan sensasi berada di Jakarta Fair Kemayoran kepada anaknya itu.

“Jakarta Fair pokoknya lengkap banget dari mulai Automotive hingga kebutuhan sehari - hari ada semua di sini. Saya mau banget ajak Rafathar nantinya tapi kita lihat dulu waktu yang pas untuk ajak dia ke sini,” tambahnya.

Pada tahun ini Jakarta Fair diselenggarakan selama 33 hari yakni hingga 16 Juli 2023 mendatang. Ajang ini menjadi destinasi favorit liburan masyarakat pada momentum libur anak sekolah. Ragam keseruan dan promo diskon di setiap produk di dalamnya selalu memanjakan para pengunjung yang hadir. (Cy)

Topik Terkait