img_title
Foto : Dewiperssik9/instagram

"Saya kan beli sapinya di Brebes, awalnya hanya ingin menitipkan ke pak ustadz di lingkungan dan agar tidak merepotkan pengurus masjid di sini, aku tuh minta bantuan rekan dari relawan Sahabat Ganjar yang melakukan prosesi penyembelihan." ucap Dewi Perssik.

Dewi Perssik Diminta Uang Rp100 Juta

Dewi Perssik

Depe mengaku sempat meminta beberapa daftar nama warga yang berhak menerima daging kurban. Namun, RT di tempat mantan istri Aldi Taher ini tinggal menolak niat Depe untuk berkurban.

"Tadi RT di sini datang dan mengatakan warga di sini tidak kekurangan daging,” tutur Dewi Perssik.

Tak hanya itu, Dewi Perssik pun mengaku dimintai uang senilai Rp100 juta apabila sapi kurban miliknya ingin diurus di wilayah tempatnya tinggal. Jika tidak, sapi miliknya terancam bakal dilepas.

“Kalo sampe jam 7 malam tidak dibawa sapinya, akan dilepas kata pak RT nya," kata Depe.

Topik Terkait