Jakarta – Glenn Fredly dikenal sebagai musisi kondang di Tanah Air. Meski kini sosoknya telah tiada, namun kenangannya masih tersimpan di hati para penggemarnya.
Musisi Gleen Fredly meninggal pada 8 April 2020. Untuk mengenangnya, digelar konser bertajuk 'Glenn Fredly: 25 Years of Music' pada Sabtu, 24 Juni 2023.
Acara musik yang digelar di Beach City Internasional Stadium Ancol, Jakarta itu terjadi momen-momen menarik yang sukses curi perhatian. Salah satunya, memperlihatkan wajah Gewa, anak dari Glenn Fredly dan Mutia Ayu. Berikut ulasan lengkapnya, yuk simak!
Momen Gewa Panggil Hologram Glenn Fredly dengan Sebutan Ayah
Dilansir dari akun TikTok @vilmeijuga. Mutia Ayu istri Gleen Fredly tampil di konser tersebut. Dalam cuplikan video itu, ia berada di atas panggung, bahkan wajah Gewa pertama kalinya diperlihatkan ke publik.
Kemudian, suasana menjadi semakin haru saat hologram Glenn Fredly terlihat berlutut dan sang putri, Gewa memandanginya.
Gewa kemudian menunjuk hologram Glenn Fredly sambil berseru 'Papa'. Mutia Ayu yang berada di sampingnya membenarkan perkataan sang putri.
Sontak penonton yang hadir di konser musik '25 Years of Music' itu pun ikut terenyuh melihat momen Gewa satu frame dengan hologram mendiang ayahnya, Glenn Fredly.
Jadi Sorotan Netizen
Tak hanya penonton yang hadir di konser tersebut, netizen yang melihat cuplikan video itu juga turut terharu dan bersedih.
"Siiapa yg naro bawang dsini, pasti gewa bingung dan happy bs langsung bertemu walaupun hanya," tulis netizen.
"Anaknya pengin nyamperin ayahnya," tulis netizen lainnya.
"Bayangin Gewa udh se excited itu berharap bisa meluk dan main sama ayahnya tpi itu hanyalah ilusi," tulis netizen lainnya.
"Sedihnya sampai di sini," tulis netizen lagi.
Sekedar informasi, konser '25 Years of Music' menghadirkan hologram Glenn Fredly menggunakan teknologi CGI (Computer-Generated Imagery). Selain Mutia Ayu, ada nama -nama musisi besar yang memeriahkan konser tersebut diantaranya, Iwal Fals, Yovie Widianto, Yura Yunita dan masih banyak lagi.
Pengingat, beberapa bulan setelah Gewa lahir, Glenn Fredly meninggal dunia pada 8 April 2020, karena idap penyakit meningitis atau penyakit radang selaput otak.