Jakarta – Kementrian Agama (Kemenag) baru-baru ini telah mengadakan sidang isbat awal Zulhijah 1444 H. Acara ini digelar di Auditorium HM Rasjidi Kantor Kemenag, Jakarta pada Minggu 18 Juni 2023.
Acara sidang Isbat ini dihadiri perwakilan Mahkamah Agung, Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG), serta Duta Besar negara sahabat. Penasaran seperti apakah informasi lebih lanjut? yuk, cek di bawah ini.
Kementrian Agama Tetapkan 1 Zulhijah 1444 H
Kementerian Agama (Kemenag) menetapkan 1 Zulhijah 1444 Hijriyah jatuh pada Selasa, 20 Juni 2023. Dengan ditetapkannya awal Zulhijah ini, maka Hari Raya Iduladha 1444 H jatuh pada Kamis, 29 Juni 2023.
"Sidang isbat telah mengambil kesepakatan bahwa tanggal 1 Zulhijah tahun 1444 Hijriah ditetapkan jatuh pada Selasa tanggal 20 Juni 2023" tutur Wakil Menteri Agama (Wamenag) Zainut Tauhid Sa'adi usai memimpin Sidang Isbat (Penetapan) Awal Zulhijah, di Jakarta, Minggu 18 Juni 2023.
"Dengan demikian Hari Raya Idul Adha 1444 H jatuh pada Kamis, 29 Juni 2023," imbuh Wamenag.