img_title
Foto : Aceh Tribunnews

IntipSeleb – Zumi Zola kembali ditimpa cobaan. Belum selesai kasus hukum gratifikasi dan suap terkait pengesahan APBD Provinsi Jambi yang membuatnya mendekam di balik tahanan, kini dia harus menelan pil pahit karena digugat cerai sang istri, Sherrin Tharia.

Baca juga: Gugat Cerai, Gini Kondisi Sherrin Tharia Selama Zumi Zola Dipenjara

Gugatan itu bahkan sudah dimasukkan ke pengadilan sejak tiga bulan lalu. Sidang perdana pun sudah digelar pertengahan Juni lalu. Diduga kurangnya perhatian menjadi penyebab perceraian mereka. Berikut lima fakta perceraian Zumi Zola dan Sherrin Tharia. 

Digugat Setelah 8 Tahun Nikah

Sumber foto: VIVA

Sudah jatuh tertimpa tangga, ungkapan itu tampaknya yang tengah dialami aktor yang juga mantan Gubernur Jambi ini. Di tengah masa hukumannya, Zumi Zola digugat cerai sang istri, Sherrin Tharia yang dinikahinya pada 23 Maret 2012 lalu.

Gugatan cerai diajukan Sherrin ke Pengadilan Agama Jakarta Selatan pada 26 Maret 2020. Sherrin Tharia melayangkan permintaan bercerai setelah delapan tahun menikah. Berita ini pun sudah dibenarkan Humas Pengadilan Agama Jakarta Selatan.

"Betul, Zumi Zola bin H. Zulkifli Nurdin itu ada digugat oleh istrinya yang bernama Sherrin Tharia binti Sudirman. Ini perkara terdaftar pada tanggal 23 bulan 3, 2020," ujar H. Cece Rumana Ibrahim dikutip IntipSeleb dari channel YouTube CumiCumi, Rabu, 24 Juni 2020.

Sudah Sidang Perdana

MSN
Foto : MSN

Sidang perdana perceraian mereka sebenarnya sudah dijadwalkan pada Maret lalu. Tapi sidang itu ditunda karena pandemi COVID-19 dan baru digelar pada 17 Juni 2020. 

"Penetapan majelis hakim langsung pada hari itu juga, tanggal 26 Maret 2020. Oleh majelis hakim mulai disidangkan pada tanggal 17 Juni 2020. Kenapa? karena hari itu, terpotong adanya COVID-19 sehingga persidangan di waktu itu ditunda dan baru dilanjutkan kembali pada 17 Juni," sambungnya.

Baca juga: Perjalanan Cinta Zumi Zola, Kini Diceraikan Istri di Penjara

Kurang Perhatian Jadi Penyebab

Sumber foto: Berita Yahoo

H. Cece Rumana juga menjelaskan alasan perceraian mereka karena adanya perselisihan dan juga pertengkaran. Selain itu, kurangnya perhatian dari Zumi Zola membuat Sherrin Tharia mengajukan gugatan perceraian.

"Kalau alasan gugatan istrinya sendiri adalah terjadinya perselisihan dan pertengkaran antara penggugat dan tergugat. Yang kedua kurang perhatian dari pihak tergugat dan penggugat. Itu alasannya. Cekcoknya tidak dijelaskan kapan, cuman itu saja," sambung H. Cece.

"Ekonomi tidak disebutkan. Hanya tidak ada perhatian atau kurang perhatian, mungkin saja kurang perhatian itu karena kondisi dari tergugat (Zumi Zola) seperti itu. Kami tidak menjustifikasi mengenai masalah kelanjutannya, kami tidak mengarahkan tentang masalah sebab-sebab itu. Hanya setelah tanggal 17 Juni 2020 itu majelis hakim mengarahkan ke mediasi sesuai dengan peraturan MA no 1 tahun 2016," tukasnya.

Tidak Ada Perkara Hak Asuh Anak

Sumber foto: VIVA

Dalam gugatan itu, Sherrin Tharia tidak mencantumkan gugatan perihal harta gono-gini mau pun hak asuh anak untuk dua buah hati dari pernikahan mereka. Sejauh ini, Sherrin hanya meminta cerai. Gugatan harta gono-gini ataupun hak asuh anak bisa diajukan dalam gugatan dan persidangan yang lain.

Sidang Mediasi Bakal Digelar Virtual

Sumber foto: MSN

Majelis hakim pun akan mengarahkan ke sidang mediasi antara Zumi Zola dan Sherrin Tharia. Namun mediasi ini tampaknya akan dilangsungkan lewat teleconference lantaran Zumi yang kini mendekam di LP Sukamiskin, Bandung. Tapi H. Cece belum bisa memastikan jadwal sidang mediasi karena menunggu mediator.

Topik Terkait