IntipSeleb Lokal – Jagat media sosial dihebohkan dengan munculnya istilah Kristen Muhammadiyah. Penggabungan dua unsur yang sebenarnya bertolak belakang ini tentu saja meninggalkan banyak pertanyaan tentang makna istilah tersebut, apakah merujuk pada sebuah sekte baru?
Dilansir dari berbagai sumber, berikut penjelasan singkat mengenai Kristen Muhammadiyah.
Apa Itu Kristen Muhammadiyah
Source: Muhammadiyah
Ramainya perbincangan tentang istilah Kristen Muhammadiyah (KrisMuha) membuat Sekretaris Umum PP Muhammadiyah Abdul Mu’ti akhirnya memberi tanggapan. Ia menegaskan bahwa KrisMuha merupakan varian sosiologis (hubungan sesama manusia), bukan teologis (menyangkut ilmu agama).
Istilah ini merujuk pada kedekatan antara warga Kristen dengan gerakan Muhammadiyah, bukan penggabungan akidah Muhammadiyah dengan Kristen.
“Kristen Muhammadiyah merupakan varian sosiologis yang menggambarkan para pemeluk Agama Kristen/Katolik yang bersimpati dan memiliki kedekatan dengan Muhammadiyah,” ucap Mu’ti dilansir dari laman Muhammadiyah, Selasa, 30 Mei 2023.