img_title
Foto : Instagram/aurakasih

Jarang Melihat Kesibukan Orang Lain di Media Sosial

Instagram/aurakasih
Foto : Instagram/aurakasih

Aura Kasih juga mengaku mulai jarang melihat kesibukan orang lain melalui media sosial. Baginya, ini merupakan cara yang baik agar tidak sering membandingkan diri sendiri dengan orang lain.

"Cuma, jarang mengikuti kegiatan orang lain. Mental issue timbulnya ketika melihat kehidupan orang lain dulu. Jadi, perbincangan diri sendiri dan membandingkan diri," ucap Aura Kasih.

Kini, wanita kelahiran 26 Februari 1988 itu pun menganggap penting untuk bisa bijak menggunakan media sosial. Baginya, jika informasi dirasa tidak penting, maka ia cenderung akan mengabaikannya.

"Terpenting harus pintar bersosmed. Kalau orang nanya tahu gosip ini, itu? Gak tau. Karena gua gak pernah liat. Gitu aja sih," jelasnya.

Ia pun beranggapan bahwa informasi yang ada di media sosial mesti disaring lagi. Tidak harus semua informasi dicerna olehnya.

Topik Terkait