img_title
Foto : YouTube/Ferdy Element

IntipSeleb Lokal – Penyanyi, Andika Mahesa atau yang akrab disapa Andika Kangen Band bercerita tentang masa lalunya. Salah satunya adalah grup band yang membesarkan namanya, Kangen.

Ia bercerita tentang kehidupan bermusiknya dari awal hingga akhirnya melejit bersama Kangen Band. Simak ulasan selengkapnya di bawah ini.

Sudah Bisa Bermusik Sejak Kecil

Instagram/babang_andikamahesa
Foto : Instagram/babang_andikamahesa

Andika mengaku sudah bisa bermusik sejak kecil. Putus sekolah kelas 6 Sekolah Dasar (SD) karena bertengkar dengan temannya, ia memilih untuk mengadu nasib sebagai pengamen di jalanan.

"Kelas 6 SD gua berhenti akhirnya, belum. Gua ini bandel kan. Gua berhentinya gara-gara mukul orang. Dari kelas 3 udah bandel banget," ungkap Andika Kangen Band dilansir IntipSeleb dari YouTube Ferdy ELEMENT pada Sabtu, 6 Mei 2023.

"Gua udah bisa ngamen, udah ngamen-ngamen (sejak SD). Jadi, gua rasa buat apa gua sekolah," sambungnya.

Ikut Dodhy Sejak SMP

Instagram/babang_Andika Kangen Band
Foto : Instagram/babang_Andika Kangen Band

Saat seusia Sekolah Menengah Pertama (SMP), Andika sudah diajak Dodhy Hardianto, teman baiknya sejak kecil hingga berkarier bersama di Kangen Band, ke studio band.

Hanya saja, awalnya Andika hanya diminta menjaga sendal teman-teman Dodhy. Namun, ini tetap dijalani olehnya.

"'Orang nge-band kok bawa cewek cantik-cantik?'. Zaman dulu kak nge-band dihubungi cewek-ceweklah ya," katanya.

"Kalau zaman sekarang kru kali ya, atau bodyguard gitu. Jadi, lama-kelamaan lulus lah mereka ini berpuluh-puluh tahun itu. Nah, Dodhy ini kan ganti-ganti vokalis gak ada yang tahu lagunya," sambungnya.

Suatu hari, Dodhy, yang pada awalnya sebagai vokalis, meminta Andika untuk bernyanyi menggantikannya. Saat itu Dodhy sedang sakit.

"Begitu manggung sakit nih, Dodhy tuh vokalis, suaranya sakit Dodhy. Gak bisa nyanyi lagi. Jadi, Dodhy tuh dulu pegang gitar sambil nyanyi," ujarnya.

"Akhirnya, gua lah disuruh nyanyi, pas gua nyanyi gua suka sampe sekarang, 'Kayaknya, lo deh yang cocok'," lanjutnya.

Awalnya, mereka hanya ingin manggung di kafe sekitar kediaman mereka di Lampung. Namun, siapa sangka mereka bisa melebihi ekspektasi.

Lagunya Diklaim Banyak Pihak

Youtube/KANGENBandOfficial
Foto : Youtube/KANGENBandOfficial

Kemudian, Andika dan Dodhy coba membuat rekaman dari beberapa lagu mereka. Saat itu, mereka baru mereka secara mandiri, belum berada di bawah naungan label.

Ternyata, lagu yang direkam itu meledak di beberapa daerah. Namun, Andika dan kawan-kawan tidak tahu fakta itu.

"Sebenernya gua gak tahu kalau lagu itu ke mana-mana. Rekaman di demo. Jadi, rekaman pake kaset, jaman dulu ada walkmanlah," jelasnya.

"Tiba-tiba berubahlah digital ke fisik kan, jadi CD. Akhirnya kita coba-coba untuk bikin demo. Ternyata abis bikin demo itu berkembang," lanjutnya.

Siapa sangka, karena lagu Kangen Band telah menyebar dan dikenal luas, banyak band yang mengklaim lagu mereka. Setidaknya, kata Andika, ada beberapa band dari tujuh kota yang mengklaim lagu Kangen Band.

"Sampe ada tujuh kota kayaknya yang ngaku Kangen Band," katanya.

Sampai, mereka disebut sebagai band hantu karena tidak ada satu orang pun yang tahu bahwa lagu yang tengah viral saat itu adalah lagu milik Kangen Band. Saat itu, kondisi Andika tengah mendekam di balik jeruji besi.

"Panggilan kami ini band hantu, di manalah band hantu ini ketemu. Nah ketemu lah Ko Aheng itu," ucapnya. (Cy)

Topik Terkait