img_title
Foto : IntipSeleb/Yudi

IntipSeleb Lokal – Mantan atlet bulutangkis Tanah Air, Greysia Polii mengaku bakal berbagi tugas dengan sang suami, Felix Djimin, untuk menjaga anak pertama mereka, Jessia Selah Djimin. Hal ini baru saja dilakukan hari ini, Rabu, 3 Mei 2023.

"Sebenarnya, tadi baru banget sama Felix, 'Nanti, kalau kita pulang ke rumah kita ngobrol ya visi, misi untuk jaga anak gimana?'. Baru aja pembagian tugas," ungkap Greysia Polii kepada awak media pada Rabu, 3 Mei 2023.

Bukan tanpa alasan Greysia Polii membagi tugas dengan sang suami. Simak ulasan selengkapnya di bawah ini.

Orang Tua Baru

IntipSeleb/Yudi
Foto : IntipSeleb/Yudi

Salah satunya, tak seperti di rumah sakit, Greysia dan Felix mesti merawat anak barunya oleh mereka berdua. Bagi Greysia, ini adalah salah satu pekerjaan baru. Begitu pula bagi Felix.

"Karena kalau di rumah sakit ready semua, 24 jam ada. Sebagai ibu saya juga dirawat, lebih enaklah, bisa istirahat," jelas Greysia Polii.

"Tapi, kan ketika di rumah beda ceritanya. Katanya ada PR Besar, di mana PR ini harus kita diskusikan nih. Saya dan Felix ini kan orang tua baru," imbuhnya.

Punya Kesibukan Masing-masing

IntipSeleb/Yudi
Foto : IntipSeleb/Yudi

Greysia sadar bahwa dirinya dan sang suami punya kesibukan masing-masing yang harus ditunaikan. Diketahui, kini Greysia masih aktif di dunia bulutangkis, meskipun sudah gantung raket.

"Memang kalau mungkin kami punya kegiatan masing-masing dan itu yang harus dicocokkan lagi. Balik lagi saya memang wanita berkarier tetapi saya juga wanita yang ingin jadi seorang itu yang betul-betul ada untuk anaknya 100 persen. Itu yang ingin kami berdua pengen visi misinya disepakati," ucapnya.

Namun, di sisi lain, ia pun merasa bahagia sebab banyak pihak yang mendukung dirinya. Baginya, ini membuat proses persalinannya menjadi cukup berjalan lancar.

"Terus kedua, tentunya dari temen dekat, keluarga, mereka sangat perhatian dan support yang bikin saya ada sampai sekarang," jelasnya.

"Tapi, ketika kita berdua kasih yang terbaik untuk orang sekitar kita, kita dibantu banyak banget. Jalannya tuh betul-betul dimuluskan," pungkasnya.

Topik Terkait