Memang, Aurel dan Rian sedang bekerjasama untuk sebuah proyek. Begitu bertemu, Rian langsung memberikan semangat kepada cewek 21 tahun itu. Tapi, pria kelahiran Yogyakarta ini mengaku tidak menanyakan soal permasalahan yang terjadi karena khawatir psikologis Aurel jadi down.
"Jujur aku memang tidak membahas itu karena udah banyak yang bahas. Tapi lebih ke kehidupan dia, rasa sayangnya sama orangtua, jadi gak ada hal-hal yang lagi dibahas memang sengaja aku gak mau nanya karena takut dia jadi drop," ujarnya.
Namun, Aurel bercerita pada Rian bahwa salah satu cara untuk membuatnya bangkit dari sebuah masalah adalah dengan mendengarkan lagu d'Masiv berjudul Jangan Menyerah dan menerapkannya di kehidupan nyata.
"Ternyata dia dari kecil sudah suka sama lagu d'Masiv salah satunya Jangan Menyerah. Kalau dia lagi down agar tidak dia down itu jangan menyerah," tuturnya.
Aurel dan Azriel tidak menyerah
Sebelumnya, perkataan Rian tersebut memang sempat dibahas oleh Aurel dan Azriel di kanal YouTube The Hermansyah A6. Kala itu, keduanya membuat konten QnA dengan menjawab beberapa pertanyaan dari para penggemar. Salah satunya soal rasa sayang kepada Pipinya, Anang Hermansyah.