img_title
Foto : Instagram/@ferdy_tahier

IntipSeleb Lokal – Aktor sekaligus mantan vokalis grup musik rock Ferdy Element namanya kembali mencuat ke publik, hingga pamerkan anggota keluarga. Usai mengajak sang anak untuk terjun ke dunia entertain, kini bocor sosok wanita cantik yang ada dalam hidup Ferdy selama 18 tahun.

Dalam unggahan akun instagramnya, pria berusia 50 tahun itu memposting potret bersama wanita cantik dan memberi pesan penuh cinta. Penasaran? Scroll artikelnya berikut!

Sosok Wanita di Hidup Ferdy Element

Pemilik nama asli Ferdy Kusuma Tahier Siboro alias Ferdy Element akhir-akhir ini kembali aktif di industri hiburan Tanah Air dan tengah fokus membesarkan nama YouTube-nya. Sukses mengajak Tenaga Tahier untuk terjun ke dunia keartisan, terkuak sosok wanita yang selama ini yang menjadi teman hidup Ferdy.

Dalam unggahan Instagram @ferdy_tahier, mantan duet Sahrul Gunawan itu menuliskan pesan cinta pada saat hari anniversary pernikahannya yang 18 tahun. Mengunggah potret bersama sang istri Geraldine, kehidupan Ferdy kini penuh cinta dan bahagia.

"thank you for beautiful 18 years love..happy 18th Anniversary my love @geraldineferdy," tulis Ferdy Element, dilansir Rabu, 19 April 2023.

Mendengar kabar bahagia tersebut, sejumlah rekan Ferdy Element turut memberikan ucapan untuk kebahagiaan Ferdy dan istri diusia 18 tahun pernikahan.

"Happy anniversary ya, bahagia selalu," kata Arya Element.

"Happy Anniversary Dina Ferdy," tulis Amaranggana.

"Happy anniversary idola, bahagia terus ya," tulis netter lainnya.

Ajak Anak Suka Musik

Memiliki darah seni yang kuat dari sang ayah, anak-anak Ferdy Element tampaknya sama-sama suka dengan industri musik dan seni, terbukti dari beberapa postingan Ferdy yang memperlihatkan kemampuan Dewa Tahier bermain musik di atas panggung.

Hal ini pun terjadi pada Tenaga Tahier selain sukses menjadi seorang seleb TikTok, Renaga juga gemar bermain musik dan kerap menunjukkan bakatnya itu saat hadir di berbagai acara televisi. (bbi)

Topik Terkait