IntipSeleb Film – Film Khanzab menyajikan horor yang mencekam dan menakutkan, film ini dibintangi oleh Yassamin Jasem, Tika Bravani, Arswendy Beningswara Nasution, dan masih banyak lagi.
Ternyata ini merupakan film horor pertama untuk Tika Bravani. Dalam film ini dia berperan sebagai Mbak Nuning yang merupakan Ibu Tiri dari Rahayu. Seperti apa ceritanya terkait film ini? Berikut artikelnya.
Film Horor Pertama
Tika Bravani mengungkapkan dirinya tidak menyangka jika akan bermain dalam film bergenre horor. Dia pun memberikan kesan pertama kali terlibat syuting film horor.
"Rasanya melelahkan, tapi ternyata seru juga," kata Tika Bravani kepada awak media di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan.
Tika mengambil tawaran film Khanzab karena merasa ini sebagai kesempatan yang jarang didapatkan. Sebab, selama ini dirinya hanya bermain di genre drama dan komedi saja.
"Ini kesempatan yang jarang banget aku dapetin. Biasanya dapat tawaran drama, religi, komedi. Seru banget, shotnya banyak, memang treatmentnya dibutuhkan, pas diliat memang bagus," ujarnya.
Sinopsis Film Khanzab
Film Khanzab akan tayang pada 19 April mendatang. Film ini dibintangi oleh Yassamin Jasem, Tika Bravani, dan Arswendy Beningswara Nasution.
Film Khanzab menceritakan kisah Rahayu yang secara tidak sengaja menyaksikan ayahnya dipenggal dan menjadi salah satu korban pembantaian dukun santet pada tahun 1998 oleh para ninja. Bersama Ibu tiri dan adiknya, Rahayu meninggalkan Banyuwangi dan kembali ke rumah masa kecilnya di Jetis.
Namun, karena latar belakang keluarganya dan profesi sang ayah membuat Rahayu dikucilkan. Dia dianggap sebagai keluarga dari dukun santet.
Tidak menanggapi hal itu, Rahayu berusaha rajin solat untuk meringankan beban hatinya. Namun, ketika solat di sebuah musolah. Dia justru diganggu oleh sosok astral Khanzab. Bisakah Rahayu tetap mempertahankan keimanannya? Saksikan Lebaran nanti!