img_title
Foto : Intipseleb/Tiya Sukmawati

IntipSeleb lokal – Belakangan ini media sosial dengan dihebohkan aksi seorang pria yang menempelkan bercode QRIS palsu untuk sumbangan masjid.

Aksi nekat pria tersebut pun viral dan pemberitaan sudah beredar ke mana-mana. Menanggapi hal ini, Dhini Aminarti memberikan tanggapannya. Penasaran? Simak ulasan berikut ini!

Viral Aksi Penipuan QRIS Kotak Amal Masjid

Intipseleb/Tiya Sukmawati
Foto : Intipseleb/Tiya Sukmawati

Sebelumnya, di media sosial beredar video aksi pria mengganti QR Code pada kotak amal di sebuah masjid di kawasan Jakarta Selatan.

Dalam pantauan Intipseleb dari video yang sudah beredar, tampak seorang pria tinggi besar mengenakan kemeja biru dan celana panjang mendekati kotak amal.

Pria itu membawa sebuah kertas stiker. Sebelum melakukan aksinya, dia sempat melihat sekeliling, hingga akhirnya menempelkan stiker yang dibawanya lalu ditempelkan di kotak amal yang ada di depannya.

Diketahui, stiker yang ditempelkan itu merupakan QR Code yang diduga sengaja menempelkan QR Code di kotak amal.

Tanggapan Dhini Aminarti

Intipseleb/Tiya Sukmawati
Foto : Intipseleb/Tiya Sukmawati

Di satu sisi yang berbeda, menanggapi hal tersebut Dhini Aminarti memberikan tanggapannya. Ia menyayangkan terjadinya pergantian bercode QR Indonesian Standard (QRIS) pada kotak amal di beberapa masjid.

Dalam keterangannya, Dhini Aminarti menyebut jika hal itu layak diproses secara hukum, lantaran menurutnya sudah termasuk tindakan kriminal.

"Sangat menyedihkan pastinya, mengecewakan karena itu tindakan kriminal. Menurut aku, itu hal yang tidak baik. Akhirnya pun uang yang didapatkan tidak akan berkah untuk dia," kata Dini di The Ritz Carlton Hotel, Pacific Place, Jakarta Selatan, Rabu, 12 April 2023.

Lebih lanjut, Dhini Aminarti salah satu artis yang mengaku jarang bersedekah lewat QRIS. Ia merasa nyaman memberikan sedekah secara tunai.

"Sejauh ini sih, aku lebih sering langsung (beri sedekah) di masjid. Menurut aku, langsung jauh lebih baik, karena kalau pakai QRIS itu lebih berisiko," tuturnya.

Dengan adanya kejadian tersebut, Dhini Aminarti berharap agar masyarakat Indonesia, lebih berhati-hati dan teliti dalam bersedekah.

"Ini jadi pelajaran buat kita semua kalau ibaratnya kita mau bersedekah atau apa pun, kita harus benar-benar aware, kita harus tahu sumbernya darimana dulu," tandas Dhini Aminarti.(rgs)

Topik Terkait