IntipSeleb Lokal – Cristian Gonzales turut menyuarakan kekecewaannya karena penyelenggaraan Piala Dunia U-20 di Indonesia resmi dibatalkan oleh VIVA. Bahkan, legenda sepak bola Tanah Air itu membunuhkan emoji bunga mawar yang layu sebagai rasa kekecewaannya.
Sama seperti Cristian Gonzales, Diego Michiels turut marah sekaligus sedih karena Piala Dunia U-20 dibatalkan. Bahkan, Diego terlihat menyemprot dua sosok politik. Siapa sajakah itu? Yuk simak!
Cristian Gonzales Kecewa
Melalui Instagramnya, Cristian Gonzales mengaku kecewa terhadap batalnya penyelenggaraan Piala Dunia U-20 di Indonesia. Pesepakbola dengan julukan El Loco itu bak tak percaya kabar ini.
“APAKAH HANYA MIMPI ⁉️” tulis Cristian Gonzales dilansir IntipSeleb dari Instagram @el_locogoliadorcg10_, pada Kamis, 30 Maret 2023.
Cristian Gonzales lalu mengungkapkan rasa syukurnya karena sempat mengikuti laga Piala AFF di Indonesia. “Selalu bersyukur dapat ikut serta saat piala AFF pada saat itu dimana harapan saya untuk sepakbola kita sangat besar,” lanjutnya.
Melalui Instagram Story, pesepakbola yang memutuskan untuk mualaf itu mengaku sangat kecewa. Ia menuliskan ‘Sepak bola’ dengan emoji bunga mawar yang layu.
“Jujur kecewa dan seperti di story saya sebelumnya. Saya udah tau hasilnya,” paparnya.
Diego Michiels Kutuk 2 Sosok Politik
Sama seperti Cristian Gonzales, Diego Michiels juga mengungkapkan kekecewaannya karena Piala Dunia U-20. Diego menyemprot Ganjar Pranowo dan Gubernur Bali I Wayan Koster.
Dengan sarkas, Diego Michiels ‘berterima kasih’ kepada Ganjar Pranowo dan Gubernur Bali I Wayan Koster. Kemudian, ia meminta keduanya tanggung jawab jika Indonbesia di-banned FIFA untuk kesekian kalinya.
“terimakasih ya boss” kalian top sumpah ! jangan lupa tanggung jawab y kalo kita di banned lgi,” tulis Diego Michiels penuh amarah setelah Piala Dunia U-20 di Indonesia dibatalkan oleh FIFA.