"Nggak ada komunikasi, jadi dari dulu Tamara menutup pintu untuk berkomunikasi dengan kakaknya," Ungkap Susanti Agustina saat ditemui di Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Selatan, Rabu, 29 Maret 2023.
Mediasi hari ini ditunda sampai 10 April 2023. Ryszard Bleszynski berharap agar Tamara Bleszynski bisa hadir sehingga bisa menemukan titik terang terkait gugatan tersebut.
"Klien kami itu koperatif karena beliau itu bukan tidak mau hadir dalam hal ini, beliau kecelakaan dan kakinya patah," tuturnya.
Susanti Agustina mengatakan jika Ryszard Bleszynski nantinya akan hadir di sidang mediasi selanjutanya agar bisa menemukan jalan terbaik untuk kakak beradik tersebut.
"Jadi nanti kakaknya hadir, bicara langsung mudah-mudahan ada solusinya," katanya.
Lebih lanjut, seandainya jika keduanya bisa dipertemukan dalam mediasi nantinya, Susanti Agustina selaku kuasa hukum Ryszard Bleszynski berharap agar mereka bisa kembali menjalin hubungan baik satu sama lain.
"Iya saya berharap hubungan kedua kakak beradik ini bisa berdamai kita sebagai lawyer ini apa lagi bersaudara ya, maunya mereka damai, menjual aset sama-sama, jangan saling klaim ini, ada penggelapan begini," kata Susanti Agustina.