IntipSeleb Lokal – Sosok Ira Koesno menjadi perhatian publik hingga saat ini. Masih ingat presenter cantik ini?
Ira Koesno sempat mencuri perhatian saat memimpin debat calon Presiden dan Wakil Presiden tahun 2019 silam. Bahkan penampilannya yang awet muda di umur 53 tahun pun menjadi sorotan.
Usut punya usut bahkan Ira masih memilih lajang di umurnya 53 tahun. Penasaran bagaimana kabar terbaru dari Ira Koesno sekarang? Yuk, intip artikel selengkapnya di bawah ini!
Ira Koesno Awet Muda
Penampilan Ira Koesno yang cantik dan awet muda pun sangat dikagumi warganet. Maka wajar saja, meski kini sudah genap 53 tahun terhitung sejak November 2022 lalu. Ira masih tetap terlihat umurnya bak usia 30-an tahun.
Pesona Ira pun memang tak lekang dimakan oleh zaman. Alih-alih menua, Ira Koesno justru terlihat tambah cantik dan awet muda.
Hal ini pun terlihat dari postingan terbaru Ira Koesno yang terbaru dalam Instagramnya. Ia juga masih aktif menjadi presenter dan tampil di Televisi.
Melalui salah satu postingannya Ira Koesno terlihat awet muda tanpa kerutan di wajahnya. Namun bukan hanya wajahnya saja yang menolak tua, postur tubuh Ira yang singset pun menambah umurnya terlihat muda dari usianya.
Mempunyai wajah yang bersinar cantik dan penampilan awet muda, membuat sosok Ira Koesno selalu terlihat memesona dalam berbagai kesempatan. Hal ini juga terlihat dalam salah satu postingannya beberapa waktu lalu saat dirinya menghadiri acara pernikahan putra Presiden Jokowi, Kaesang Pengarep.
Selain memposting kesehariannya, Ira Koesno juga dalam Instagramnya memberikan informasi dan tips mengenai public speaking. Tak hanya itu, ia juga sempat mengulas kasus Mario Dandy soal pajak.
Ira Koesno Milih Melajang
Sementara itu, menariknya walaupun di usianya kini 53 tahun, Ira Koesno ternyata tetap memilih untuk melajang. Walaupun masih hidup sendiri, Ira tetap terlihat bahagia dan menikmati hidupnya kini yang belum punya pendamping.
Hal ini terlihat Ira selalu tampak bahagia saat melakukan berbagai aktivitasnya di keseharian. Ira Koesno juga terlihat semangat dalam Instagram saat memberikan tips-tips komunikasi, kesehatan mental dan banyak lagi untuk para milenial dan gen z. (rth)