img_title
Foto : Instagram/antv_official

Yang bikin heboh, saat tengah malam Celine minta ditemani ngobrol dengan Saka karena tak bisa tertidur. Keduanya pun berbincang sampai tertidur bersama. Begitu pagi hari, Saka terkejut melihat Celine yang tidur di dekat ranjangnya.

Saka berusaha membangunkan Celine dan menyuruhnya keluar. Namun, tiba-tiba saja Dinda pulang. Keduanya nyaris kepergok, namun beruntung Dinda menerima telepon dan Celine berhasil keluar kamar Saka tanpa ketahuan. Namun yang tak keduanya sadari, ikat rambut Celine ketinggalan di ranjang Saka.

Sayangnya tak berhenti sampai di sana, CCTV dalam rumahnya ternyata mengarah ke kamar mereka dan merekam semuanya.

Celine dan Dante berseteru

instagram/antv_official
Foto : instagram/antv_official

Di sisi lain, Anjani menunggu Dante yang kondisinya semakin membaik meski ingatannya belum pulih. Dante ingin dirawat di rumah saja karena sudah merasa sehat. Anjani bilang akan urus ke pihak RS tapi mendadak Anjani mendapat telepon dan bergegas ke tepat penyekapan Dion.

Kemudian, Celine datang menggantikan Anjani menjaga Dante. Dante yang masih kaku kemudian mulai bertanya, seandainya ingatannya tidak akan pernah Kembali, apa yang akan Celine lakukan? Apakah Celine mau menjadi istri dari laki laki yang tidak memiliki perasaan apapun padanya?

Topik Terkait