"Waktu itu lagi mudik ke Majalengka, waktu itu sumber daya medis belum mempuni. Jadi makin sakit akhirnya dilarikan ke Cicendo," katanya.
Meski kehilangan pengelihatannya, Fajar Nugra menyampaikan gerakan dari bola matanya masih seperti biasa saja.
Baca Juga :
"Gerak masih normal tapi pengelihatan sudah gelap," ucapnya.
Fajar Nugra pun menyampaikan dirinya sempat ingin mengobati matanya itu. Namun karena rekam medisnya sudah hilang dirinya memilih untuk memasrahkan diri dengan keadaanya saat ini.
"Karena udah lama rekam medis udah gak ada. Mau tahu apanya yang kena jadi bingung, sekarang alhamdulillah punya uang jadi mau coba berobat. Tapi karena sudah hilang yaudah lah," pungkasnya.