img_title
Foto : Instagram/kristinadangdut

IntipSeleb Lokal – Siapa yang tak kenal dengan sosok pedangdut legendaris pelantun lagu 'Jatuh Bangun' yang namanya sudah malang melintang di industri musik dangdut Tanah Air, lewat segudang karyanya.

Lama menyandang status janda, Kristina tiba-tiba saja membocorkan kriteria calon pasangannya. Penasaran? Scroll sampai bawah!

Kriteria Calon Suami

Instagram/kristinadangdut
Foto : Instagram/kristinadangdut

Biduan dangdut yang sudah lama menyandang status janda hingga 12 tahun lamanya itu, kini menyebutkan tak terburu-buru untuk menikah lagi. Di balik kesendiriannya itu, Kristina secara terbuka membocorkan tipe calon suaminya pada saat mengunjungi korban kebakaran Depo Pertamina di Plumpang.

Diakui oleh Kristina jika kelak ia memiliki calon pendamping justru tak memiliki tipe khusus untuk calon suaminya.

"Bapak mah enggak pernah tanya, bapak lebih menyerahkan kepada saya yang berwenang. Nunggu aja dari Allah, memang kita cewek apaan, kok cari-cari," kata Kristina Dangdut kepada awak media beberapa waktu lalu di RPTRA Rasela, Jakarta Utara.

"Nunggu aja dari Allah, memang kita cewek apaan, kok cari-cari. Aduh, enggak ada kriteria lagi deh. Aku cuma kalau ada pasangan yang memberi kenyamanan pasti oke kan? Kalau enggak nyambung, enggak. Nah, sekarang aku baik-baik aja nih, happy," sambungnya.

"Kalau serius ya datang langsung, aku harus tahu sifatnya bagus apa enggak, nyaman dan bisa bahagiakan aku atau enggak," pungkasnya.

Bantu Korban Kebakaran Plumpang

Instagram/kristinadangdut
Foto : Instagram/kristinadangdut

Ledakan Depo Pertamina yang terjadi di Plumpang pada 3 Maret 2023, ternyata tak jauh dari kediaman Kristina yang hanya berjarak kisaran 1 kilometer. Kemarin Kristina tampak mengunjungi lokasi pengungsian di kebakaran Depo Pertamina Plumpang.

"Alhamdulillah hari ini berkesempatan mengunjungi para pengungsi korban kebakaran Depo Pertamina Plumpang yang berada di RPTRA tepatnya diwilayah Rawanadak Selatan Alur Laut," katanya.

"Bersyukur para pengungsi sudah terlihat senyumannya , anak2pun demikian (terimakasih Puspa Konseling) karena keikhlasan mereka atas ujian ini semua dihadapi dengan penuh Ikhlas dan Sabar," sambungnya.

"untuk para korban yang meninggal dunia semoga husnul khotimah n untuk para korban luka bakar semoga segera teratasi n cepat pulih sehat kembali serta yang khilangan rumahnya karena habis terbakar dengan kobaran api insyaAllah akan segera tergantikan dengan tempat tinggal yang layak huni tidak dekat Depo Pertamina Lagi, Paling tidak berjarak jauh agar aman, aamiin," tandasnya. (nes)

Topik Terkait