Dari sini, Dede mengaku pihaknya belajar untuk mempersiapkan segala persiapan yang harus dilakukan jika ingin mengundang kembali musisi luar negeri ke depan. Untung saja, katanya, semua riders masih bisa ditangani pihaknya di festival musik Hammersonic 2033 nanti.
"Dan makin bikin kita belajar nih, next-next kalau kita ngundang band luar kita harus siapin apa aja. Untuk ridersnya semua masih bisa kita siapkan sih," jelasnya kembali.
Slipknot Minta Sterilisasi Area
Naomi Claudya, representative dari Hammersonic 2023, juga menjelaskan hal yang sama seperti rekannya Dede. Naomi mengaku ada hal yang memang benar-benar saklek dari keinginan Slipknot.
"Sebenernya, mau menimpali, Slipknot tuh ridersnya, oh nih ada orang logistik di sana ya, riders nya cukup ini juga sih sebenernya. Cuma, semuanya masih bisa kita akomodir," kata Naomi.
"Yang agak, bukan sulit sih, yang saklek itu sebenernya adalah securitynya," sambungnya.