img_title
Foto : Intipseleb/vinka

Perbedaan Pemilihan Puteri Indonesia Tahun Ini dan Tahun Sebelumnya

Intipseleb/vinka
Foto : Intipseleb/vinka

Terdapat 4 orang dewan juri yang menilai para finalis yang pastinya sudah disaring dari yang terbaik. Salah satunya adalah Putri Kus Wisnu Wardani mengatakan perbedaan Puteri Indonesia hari ini dengan tahun-tahun lainnya.

"Pagelaran Pemilihan Puterin Indonesia 2023 akan berbeda dari tahun ke tahun sebelumnya, selain memilih 39 finalis Puteri Indonesia dari 34 Provinsi," ungkap Putri Kus Wisnu Wardani.

"Yayasan Puteri Indonesai akan memberikan 6 wildcard yang terdiri dari 4 wildcard dari hasil voting Puteri Indonesia Favorit dari 34 provinsi dan memberikan kesempatan 2 wildcard bagi alumni Puteri Indonesia yang belum pernah dikirim ke ajang internasional melalui Yayasan Puteri Indonesia dan masih memenuhi persyaratan pendaftaran," katanya lagi.

Selain itu, masyarakat juga bisa berkontribusi untuk memilih secara langsung. Nantinya, pilihan masyarakat akan dinominasikan menjadi Puteri Indonesia favorit.(prl).

Topik Terkait