img_title
Foto : Julita Robiatul/IntipSeleb

IntipSeleb MusikKunto Aji menjadi penyanyi pembuka panggung festival musik Woke Up Fest 2023 pada Sabtu, 25 Februari di Istora Senayan dan Parkir Selatan Senayan, Jakarta.

Dimulai pada pukul 16.00 WIB, Kunto Aji membawakan sejumlah lagu hits besutannya, termasuk yang ada dalam album Mantra Mantra. Berikut selengkapnya melalui ulasan di bawah ini.

Kunto Aji Jadi Pembuka Panggung Woke Up Fest 2023

Julita Robiatul/IntipSeleb
Foto : Julita Robiatul/IntipSeleb

Dipromotori oleh CK Star Entertainment dan didukung Sound Rhythm, Woke Up Fest 2023 dimeriahkan oleh deretan artis Tanah Air sampai internasional, diantaranya ada Marion Jola, Kunto Aji, Hivi, Padi Reborn, Jessia, Man With A Mission, Tinashe, Dean Lewis, hingga OneRepublic.

Sempat diguyur hujan, penonton menyambut antusias penampilan Kunto Aji di Outdoor Stage Woke Up Fest 2023.

Kunto Aji membuka penampilannya dengan menyanyikan lagu Sulung, Akhir Bulan, hingga Mercusuar.

Album Mantra Mantra Sukses Hipnotis Penonton

Julita Robiatul/IntipSeleb
Foto : Julita Robiatul/IntipSeleb

Tidak ketinggalan, Kunto Aji juga menghibur penonton lewat deretan lagu-lagu yang ada di album Mantra Mantra.

Album Mantra Mantra milik Kunto Aji mendapat penghargaan sebagai Best of the Best Album di Anugerah Musik Indonesia atau AMI 2023.

"Saya akan membawakan album Mantra Mantra, jangan dilawan. Ingat seseorang, ingat sesuatu, biarkan memori itu lewat, kita mencoba mengikhlaskan apa yang belum diikhlaskan," pesan Kunto Aji kepada para penonton di panggung Woke Up Fest 2023, Parkir Selatan Senayan Jakarta, 25 Februari 2023.

Dimulai dari album Saudade, Pilu Membiru, hingga Rehat ditampilkan oleh Kunto Aji, yang membuat penonton turut bernyanyi bersama.

Kunto Aji menutup penampilannya di Woke Up Fest 2023 lewat lagu Konon Katanya, yang disambut meriah penonton. (nes)

Topik Terkait