img_title
Foto : Intipseleb/Tiya Sukmawati

"Saya mau ngomong sama bang Sunan karena beri statement di depan media yang katanya saya bisa terancam hukuman empat tahun itu," kata Venna Melinda kepada Sunan Kalijaga di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Kamis, 23 Februari 2023.

Kemudian, Sunan Kalijaga memberikan klarifikasi soal ultimatum yang sempat ia sampaikan saat jumpa pers di hadapan awak media beberapa waktu lalu.

"Gini sebenarnya, ini bentuknya permintaan tolong kepada saya, lalu saya diskusi bersama keluarga menyampaikan bahwa oh ya sudah keluarga saja yang menerima jadi gitu, karena seyogyanya nggak mungkin kita bikin surat kuasa, ini surat kita terima," tutur Sunan Kalijaga.

Kendati demikian, ketika ingin menyampaikan penjelasan, Venna Melinda langsung memotong ucapan Sunan Kalijaga. Dan ia kembali menyinggung soal ancaman pidana terhadapnya.

"Tapi kalau saya bisa terancam empat tahun kan jadi kasus? Maksudnya bang Sunan apa memberikan statement itu kalau tidak mengembalikan barang-barang?" potong Venna Melinda.

Dalam keterangan Sunan Kalijaga, ia mengaku jika hal tersebut merupakan edukasi terhadap masyarakat.

"Itu hanya edukasi kepada masyarakat. Edukasi kepada masyarakat bahwa kalau kita kebetulan dititipan barang atau pegang barang seseorang, dan seseorang itu sudah minta dikembalikan, kalau sampai tidak dikembalikan maka ada pasalnya seperti itu aja," imbuhnya.

Topik Terkait