Kemudian dalam Instagram Story berikutnya berisi pernyataan syaratnya mau menyerahkan diri ke polisi. Bila akun tersebut mendapat 30 ribu pengikut maka ia akan menyerahkan diri ke kepolisian.
“Gw minta maaf buat semua orang yang tersinggung atas video saya. Gw bener-bener gatau sekarang harus ngapain. Tembus 30k followers gw bakal nyerahin diri ke kepolisian. Gw bukan pansos atau apapun itu, gw benar-benar lagi down sekarang gak tahu harus berbuat apa. Intinya tembus 30k followers gue bakal langsung nyerahin diri ke kepolisian,” tulisnya.
Baca juga: Korban Menangis Terhina, Ferdian Paleka Malah Mengejek Minta Maaf
Video dianggap janggal
Berdasarkan pantauan IntipSeleb pada Selasa, 5 Mei 2020, akun Instagram @ferdianpalekka sudah tidak dapat ditemukan. Diketahui, YouTuber Bandung tersebut sebelumnya mempunyai akun asli @ferdianpalekaa yang telah hilang karena dilaporkan oleh warganet.
Sejak berita kasus Ferdian Paleka viral, banyak akun Instagram yang mengatasnamakannya. Video serta pernyataan syarat menyerahkan diri ke polisi dianggap lebih mirip seperti akun pencari followers. Diketahui, banyak layanan jasa jual beli akun Instagram, semakin banyak pengikut maka semakin mahal.