"Betul, aku bersyukur bisa gabung di project ini. Karakter ini pas baca sinopsis aku dibilang mau jadi apa, terus dipilih jadi Ruelle aku mau. Karena pertama genrenya berbeda sama aku, karakternya menarik banget. Walau dia berani, metal banget, tomboy, tapi ada rahasia beban dari masa lalu, tapi jadi karakter Ruele ada layernya yang aku perlu pelajarin," sambungnya.
Febby juga menganggap karakternya ini memiliki kesulitan tersendiri. Sebab, tidak hanya tomboy Ruelle juga memiliki dandanan yang metal.
"Susah gampang. Tomboy aku ada karena ada layernya, ada pedulinya. Tomboynya metal banget. Kalau susah, ya susah susah gampang. Ada tantangan tersendiri," ujarnya.
Sinopsis Cherish & Ruelle
Film Cherish & Ruelle sendiri menceritakan tentang sosok Cherish seorang fashion designer muda memiliki sebuah janji kepada mendiang tante Yuna, tante Bundanya yang sudah menjadi pengganti orangtuanya sejak kecil, bahwa dia akan membeli kembali rumah mereka.
Dibantu Ruelle, sahabatnya yang selalu mempunyai ide liar dan gila. Cherish melakukan berbagai hal di luar keinginannya seperti merampok restoran hingga mencuri berlian milik pengusaha kaya bernama Richella.