img_title
Foto : Instagram/corla_2

Sebelumnya, Ivan Gunawan juga ternyata meminta doa bahwa ternyata Bunda Corla jatuh sakit. Ia juga mengungkapkan bahwa penyebab Bunda Corla sakit karena perubahan cuaca antara Indonesia dan Jerman yang saat ini sedang musim dingin.

"Iya, karena ada perubahan cuaca. Mungkin dari usia juga kali ya, karena di Jerman kan Bunda biasanya banyak waktu istirahat. Kerjanya memang malam, tapi siangnya kan dia ada waktu istirahat," kata Ivan Gunawan dilansir dalam Viva.co.id, pada Rabu, 8 Februari 2023.

Selain itu, ternyata selama Bunda Corla di Jakarta ia juga memiliki jadwal syuting yang sangat padat. Sehingga ia juga memiliki waktu istirahat yang kurang dan jatuh sakit.

Ivan Gunawan Minta Doa

Instagram/ivan_gunawan
Foto : Instagram/ivan_gunawan

Kemudian, Ivan Gunawan juga mengungkapkan bahwa kondisi Bunda Corla sudah membaik. Saat ini Bunda Corla kesehatannya berangsur baik dengan ditandai sudah mau makan.

Kemarin di Jakarta kan dia full non stop, tidurnya juga kurang dan ada perbedaan cuaca juga, jadi kesehatannya sedikit terganggu," kata Ivan.

Topik Terkait