IntipSeleb Lokal – Tak terasa, putra pertama Nana Mirdad dengan Andrew White, yakni Jason White, sebentar lagi akan masuk ke perguruan tinggi.
Akan tetapi, Nana justru dibuat overthinking dengan perkataan Jason yang menyebut bahwa rumah yang ditinggalinya tak terasa seperti ‘rumah’. Nana pun mengakui bahwa ia kerap kali mengabaikan rumah dan sibuk dengan urusan sendiri. Seperti apa curhatannya? Simak artikelnya di bawah ini.
Overthinking dengan Perkataan Jason
Melalui Instagram Storynya, Nana Mirdad menuliskan dalam Bahasa Inggris tentang percakapannya dengan Jason beberapa waktu lalu.
Putra sulungnya itu tak disangka menyebut bahwa rumah yang ditempatinya itu, tak terasa seperti ‘rumah’. Nana pun merasa malu sekaligus sakit hati, terlebih mengingat Jason sebentar lagi akan keluar dari rumah untuk kuliah.
“Beberapa bulan yang lalu Jason mendatangi saya dan dia berkata, "Rumah itu tidak terasa seperti rumah, Bu." Sebagai seorang ibu, saya malu dan sedikit sakit hati mendengar itu dari Putra saya, belum lagi dia siap meninggalkan rumah tahun depan untuk Universitas,” tulis Nana Mirdad dikutip pada Rabu, 1 Februari 2023.
“Saya menyadari bahwa saya sangat sibuk dengan pekerjaan, sibuk mengembangkan karier dan perusahaan saya sehingga entah bagaimana saya mengabaikan rumah saya sendiri,” sambungnya.
Tak ada foto keluarga yang dipanjang di dinding membuat Nana merasa bersalah. Terlebih ia sering kali berpergian keluar sama seperti suaminya, Andrew White.
“Kami pindah ke rumah ini 1,5 tahun yang lalu dan saya masih belum memasang foto keluarga di dinding. Sebagian besar dinding di rumah itu kosong. Dan saya merasa bersalah. Saya perlu mengatur prioritas saya dengan benar. Saya sering bepergian untuk bekerja.. Andre juga sama,” ungkapnya.
Ubah Prioritas
Lebih lanjut, ia menuliskan bahwa anak-anaknya perlu untuk tinggal dengan nyaman di rumah. Ia pun sadar bahwa sebagai ibu, Nana harus membuat rumahnya layak untuk disebut rumah. Alhasil, kini ia bertekad untuk mengubah prioritasnya.
“Tapi anak-anakku, mereka tumbuh besar di rumah ini dan berhak merasa nyaman di rumah. Dan sebagai seorang ibu, saya seharusnya menjadikan rumah saya sebagai 'rumah' sebelum apapun. Ketika putra saya akan berangkat ke universitas tahun depan, apa jenis rumah yang akan dia ingat? Jadi sekarang... Saya mengambil langkah besar dalam mengatur dan mendekorasi rumah saya,” tekadnya.
“Rumah untuk diingat oleh anak-anakku.. Ini bukan tentang seberapa besar atau kecil rumahnya. Memori yang menyertainya, sejarah di balik segalanya, itulah yang membuat sebuah rumah. 2023 akan menjadi tahun yang luar biasa karena tahun ini memprioritaskan rumah saya, ruang saya, keluarga saya di atas segalanya,” pungkas Nana Mirdad. (Cy)