img_title
Foto : Instagram.com/ti2dj

IntipSeleb Lokal – Baru-baru ini, diva pop Indonesia, Titi DJ diketahui baru saja melakukan operasi plastik anti aging surgery. Prosedur operasi yang dijalani Ibunda Stephanie Poetri itu adalah operasi anti penuaan alias anti aging surgery di Korea Selatan.

Bagaimana rasanya setelah operasi? Berikut apa yang disampaikan Titi DJ.

Pengalaman Operasi

Instagram.com/ti2dj
Foto : Instagram.com/ti2dj

Melalui akun Instagramnya, Titi DJ membagikan perasaannya usai melakukan operasi anti aging surgery. Menariknya, pelantun Sang Dewi itu mengaku tak merasa sakit.

Yang aku rasakan adalah bukan rasa sakit, karena aku masih dalam pengaruh pain killer. Tapi ada rasa ketarik di muka. Dan di leher ketarik kiri dan kanan dibawah kuping. Rasanya aneh tapi bukan sakit,” tulis Titi DJ, Senin, 30 Januari 2023.

Lalu aku nginep semalam di situ. Tidurku tidak nyenyak. Bukan karena sakit tapi karena hampir tiap jam suster masuk kamar utk kontrol kondisi aku. Setiap masuk lampu kamar dinyalakan, dan aku gampang terbangun bila ada bunyi dsb, jadilah tiap suster masuk aku pasti terbangun. Kata suster kondisiku bagus. Bleeding dan memarnya hanya sedikit,” lanjut ceritanya.

Di hari ke-2, Titi DJ hanya beristirahat di hotel dan mengonsumsi bekal obat-obatan, jus dan minutam protein. Sementara di hari berikutnya, perban yang menutupi wajah sahabat Krisdayanti itu dibuka perlahan.

Kata dokter kondisi aku bagus, walaupun masih bengkak. Tapi tidak timbul memar2 biru ungu gitu! Hanya sedikit merah di tengah alis, kuning di pipi, dan merah di leher kiri. Jadi aku sdh bisa lepas perban2,”

Karena kondisinya yang baik, penyanyi berusia 56 tahun itu bersyukur dengan gaya hidupnya.

Terima kasih utk gaya hidupku yg tidak merokok dan minum alkohol. Jadi aku minim lebam dan memar. Alhamdulillah,”

Perkembangan Operasi yang Buat Warganet Pangling

Hari ke-4 sampai hari ke-7, Titi DJ sudah bisa jalan-jalan keluar, ke supermarket dsb. Udara dingin di sana membantu proses pemulihan wajahnya.

Hari ke-7 aku lepas jahitan di bawah mata. Rasanya seperti kalau alis kita lagi dicabut, hehehe!” ucap Titi DJ.

”Hari ke-8 dst aku sdh tidak minum obat lagi. Tapi aku tetap minum Pumpkin Juice dsb. Aku sesering mungkin minum itu, bisa sampai 5X sehari, karena utk bantu cepat kempes juga. Nah mulai timbul sesekali rasa sakit, tapi cuma 2-3 detik. Dan masih bisa ditahanlah sakitnya,” lanjutnya.

Hari ke-14, aku lepas jahitan yg ada di kepala dan di kuping, rasanya juga kaya rambut lagi kecabut selembar, cetit2 gitu. Tapi lagi2 masih bearable lah,” pungkasnya.

Selama di Seoul, kegiatan Titi DJ selain kontrol ke rumah sakit diisi dengan banyak jalan kaki keluar hotel, makan, ke supermarket, nonton dsb. Hal ini dilakukan untuk membuat peredaran darahnya lancar dan membantu wajahnya cepat kempes.

Warganet yang melihat penampilan baru Titi DJ itu pun sempat tak mengenali perubahannya.

Kayak artis korea usia 30an kerenn mba ti gbu,” ujar salah satu warganet.
Kl ga liat nama dibawahnya ..ga bkln nyangka ini Titi DJ,” kata yang lainnya. (nes)

Topik Terkait