img_title
Foto : ANTV

IntipSeleb Lokal – Serial Darna menarik perhatian dunia saat kostum serial asal Filipina ini dipakai oleh Miss Universe 2022 Caleste Costesi, tak terkecuali di Indonesia.

Serial yang mengemas semua konten family disebut-sebut akan diundang ke Tanah Air dengan kostum baru ala tradisional Indonesia. Seperti apa? Scroll artikelnya di bawah ini.

Dipakai di Ajang Miss Universe 2022

Instagram/ @missuniverse
Foto : Instagram/ @missuniverse

Serial Darna asal Filipina menjadi populer dan menerima nominasi penghargaan baik untuk serialnya maupun para pemainnya.

Kepopuleran serial Darna kembali ditunjukan lewat unggahan instagram Jean de Leon, @imjanedeleo pemeran Darna dan Narda di serial Darna ANTV pada hari Kamis, 12 Januari 2023.

Dalam unggahan tersebut, Miss Universe asal Filipina, Caleste Costesi mengenakan kostum serial Darna, superhero wanita saat ajang 71st Miss Universe dalam kompetisi kostum nasional.

Mengenakan sayap bersinar berbentuk lingkaran di punggungnya, ia tampil mempesona para penonton dan membuat beberapa warganet semakin mencari tahu tentang serial Darna.

Sampai saat ini, serial Darna menjadi serial terbaik di Filipina dengan rating yang stabil dan memuaskan.

“Darna ini salah satu series terbaik sekarang di Filipina, di Filipina itu dia termasuk yang bertahan secara rating, eksposurenya cukup besar,” ucap Redian Tandiana, selaku Manager Acquisition & Distribuion, di Daily Breed, Kamis, 19 Januari 2023.

“Jadi bisa dibilang Darna ini lagi trending banget di Filipina, sampai di Miss Universe kemarin national costumenya Filipina mereka pakai baju Darna, Miss Filipina pake baju Darna ketika di ajang Miss Universe, sampai sepopuler itu di Filipina, dan tentunya eksposure itu yang membuat kita juga merasa bahwa wah sayang nih jika kepopuleran itu tidak ditularkan ke Indonesia,” sambungnya.

Kostumnya Bakal Kombinasi dengan Ala Tradisional Indonesia

Instagram/antv_official
Foto : Instagram/antv_official

Sudah tayang selama 10 episode, serial Darna mampu membius para penonton dengan semua konten family yang ada. Apalagi, yang membedakan serial Darna menampilkan superhero yang tak hanya disajikan kepada anak-anak tetapi keluarga.

“Di Darna, ini tuh bukan series untuk anak-anak tapi untuk family yang mencakup anak-anak dan orang dewasa dan orang tuanya. selain ada unsur heroicnya yang terutama ini kan superhero perempuan, ini barang yang limited,” ucap Redian.

Kepopuleran serial Darna tentunya memungkinkan semua pemeran utamanya akan didatangkan ke Indonesia. Bahkan, kostum Darna yang cukup terbuka nantinya akan dikombinasikan dengan ala tradisional Indonesia dengan adanya unsur batik.

“Kemungkinan iya (akan didatangkan) kalo makin populer, cuma kita belum bisa memastikan, yang pasti saat kita menanyakan tentang bisa gak kita ubah kostumnya dengan ala tradisional Indonesia, yang seperti Batik, mereka sangat welcome, menyetujui,” tutup Redian.

Sebagai informasi, serial Darna menceritakan tentang sosok perempuan bernama Narda yang berubah menjadi superhero dengan nama Darna. Ia mendapat kekuatan dari batu kuat di Planet Marte. Namun, selama masa hidup, Narda menjalani kisah lika-liku perjuangan dari keluarga sampai percintaan.

Dibintangi oleh Jane De Leon sebagai Darna, Joshua Garcia sebagai Brian, dan Rio Locsin sebagai Ding, serial Darna ditayangkan di ANTV setiap hari pukul 18.30 WIB. (rth)

Topik Terkait