img_title
Foto : Instagram/corla_2

Kendati demikian, di satu sisi ada pula yang kecewa lantaran acara meet and greet itu dipungut biaya dengan jumlah harga tak sedikit, yakni berkisaran antara Rp250 ribu sampai Rp300 ribu.

Harga tiket meet and greet disebut mahal. Bunda Corla memberikan klarifikasi.

Menurut wanita kelahiran 1974 itu, hal tersebut dilakukan demi kenyamanan dan keamanan bersama. Pasalnya, ia khawatir akan ada oknum yang bisa memicu kekacauan.

"Sebenarnya kita menghindar ya, gini bunda gak pernah nyangka bakal banyak yang suka, anak-anak bunda pasti banyak yang suka tapi kita gak tau mana yang gak suka," ungkap Bunda Corla saat dijumpai di kawasan Graha Raya, Bintaro, Tangerang Selatan, Selasa, 17 Januari 2023.

"Nah kalau ketemu di acara yang gak benar tuh pernah terjadi, pernah terjambak terpukul kita gak tau kan tangan melayang sana sini," sambungnya.

Oleh karena itu, untuk mencegah kejadian tersebut, perlu antisipasi adanya fasilitas yang mumpuni. Sehingga mengharuskan memungut biaya harga tiket.

"Akhirnya buat acara jelas dan juga itu dalam ruangan, itu terjaga dan aman, dan juga kita cari amannya dulu. Kalau misalnya tempat yang gak kita jamin terjadi suatu hal, keributan kebisingan, itu kita hindari," jelasnya.

Topik Terkait