IntipSeleb Lokal – Beratnya perjalanan di dunia hiburan membuat sejumlah selebritis memutuskan masuk dunia kelam dengan menjajal barang haram narkoba. Seperti yang baru-baru ini terjadi pada aktor Revaldo yang harus ditangkap polisi atas kasus narkoba untuk ketiga kalinya. Hal ini membuat ‘narkoba’ bukan hal yang baru di kalangan artis.
Bahkan, ada sejumlah selebritis yang tidak mengonsumsi narkoba dituduh menggunakannya karena alasan yang macam-macam. Siapa saja mereka? Yuk simak sama-sama!
1. Dikta
Di tahun 2021, mantan vokalis Yovie and Nuno, Dikta mengeluhkan soal kritikan netizen terhadapnya. Sosok yang kerap mencuri perhatian kaum hawa ini, pernah dituduh menggunakan narkoba hanya karena tubuhnya yang kurus.
Pria yang kerap dikabarkan dekat dengan Enzy Storia itu lantas membantah tuduhan tak berdasar tersebut. Ia menjelaskan tubuhnya kurus karena fokus olahraga free diving atau menyelam.
“Kurus dibilang narkoba. Kulit iteman dibilang dekil ga keurus. Gondrong dibilang kyk orang sakit. Endingnya "nikah gih biar ada yg ngurus". Gw kurus karena freedive,” tulis Dikta kala itu di postingan Instagramnya.
2. Bio One
Tidak hanya Dikta yang dicurigai menggunakan narkoba hanya karena dinilai terlalu ‘kurus’, aktor muda Bio One juga pernah dituding hal yang sama. Penilaian ini muncul usai Bio One mengejutkan publik dengan perubahan fisiknya dari ideal menjadi kurus kering pada Desember 2021.
Padahal, kala itu, mantan pacar Anya Geraldine ini berpenampilan kurus demi mendalami peran sebagai Gepeng dalam film Srimulat: Hil yang Mustahal. Oleh sebab itu, Bio One tak terlalu mengambil pusing dengan anggapan yang dikeluarkan beberapa netizen.
3. Ricky Cuaca
Artis lainnya yang dituduh narkoba lantaran perubahan fisiknya adalah Ricky Cuaca. Di mana, seperti diketahui Ricky Cuaca pernah memiliki berat badan berlebih, mencapai 140 Kg. Ia pun memutuskan untuk menjalani diet selama 2 tahun dan akhirnya berat badannya turun drastis. Kesuksesan Ricky mengubah tubuh gemuk jadi bikin pangling itu lah yang membuat netizen salah menduga.
4. Ben Joshua
Pada Desember 2021, pemeran langganan FTV, Ben Joshua sempat heboh disorot usai tertangkapnya artis dengan inisial BJ karena kasus narkoba. Inisial itulah yang membuat publik ramai-ramai menduga kalau itu adalah Ben Joshua.
Kesal dengan tuduhan tak berbukti, Ben Joshua membantah berita tersebut dan menjelaskan bahwa ia baru saja pulang dari syuting dengan kondisi yang sehat. Bahkan, di media sosial, Ben Joshua sempat mengungkap amarah dan menuntut pihak yang menuduhnya.
5. Pinkan Mambo
Beberapa waktu lalu, sosok Pinkan Mambo jadi sorotan publik lantaran perkataannya yang dinilai kontroversial serta dianggap membuka aib sejumlah selebritis Tanah Air. Tak hanya menyenggol mantan rekan duetnya, Maia Estianty, Pinkan juga menyenggol Lesti Kejora, Rizky Billar hingga Sultan Andara, Raffi Ahmad.
Tak ayal, dari pernyataannya yang dinilai ‘halu’ dan kontroversial, banyak netizen yang menduga kalau Pinkan mengonsumsi narkoba. Namun, hal itu langsung dibantah oleh ibu 6 anak itu.
"Karena saya kan pelayanan, saya nggak bilang itu hebat, tapi saya jauh (dari narkoba). Saya tuh ibu yang emak-emak banget, kalian kalau ketemu saya lagi nyapu, suapin anak, jadi saya di kehidupan nyata saya ini ibu-ibu yang kasihan," kata Pinkan Mambo.
6. Marshel Widianto
Di antara selebriti lainnya, mungkin Marshel Widianto jadi artis yang dituduh pakai narkoba dengan alasan yang menarik. Komika satu ini dituduh memakai narkoba lantaran sering berkeringat.
“Bahkan saudara-saudara saya sampai tanya ke nyokap 'tolong anaknya diajak ngobrol biar tidak terjerumus soalnya ada beberapa ciri-ciri'. Saya juga kan kemarin bermain dengan dirimu di jokes-jokes masalah narkoba. Ketika kita jujur tapi stigma itu masih ada, saya kira aman buat saya. Ternyata tidak aman buat keluarga," kata Marshel Widianto.
Tidak hanya itu, tuduhan pada Marshel muncul karena teman-temannya di stand up comedy yakni Fico Fahriza dan Coki Pardede ditangkap atas kasus narkoba.
7. Young Lex
Penampilan Young Lex yang nyentrik membuat dirinya kerap dicurigai dengan kegiatan-kegiatan negatif, termasuk penyalahgunaan narkoba. Namanya beberapa kali diseret jika ada artis yang ditangkap karena narkoba.
Salah satu contohnya saat Ardhito Pramono tertangkap kasus narkoba. Ada beberapa netizen yang langsung menyeret namanya. Ia pun langsung menuangkan kekesalannya.
"JANGAN MENTANG2 gue TATTOAN dan setiap ada yang ketangkep pasti orang bandingin dan coment “KITA TUNGGU AJA SI LEX KETANGKEP” BASI BANGET!." tulisnya.