img_title
Foto : YouTube/ Falcon

IntipSeleb Film – Film Bayi Ajaib akan segera tayang di bioskop Tanah Air. Film ini mengisahkan seorang pria yang serakah bernama Kosim dan memiliki anak bernama Didi. Anaknya itu dirasuki oleh arwah karena ulah Dorman.

Seperti apa tanggapan para pemain yang telah menunggu film ini tayang? Berikut artikelnya.

Film Bayi Ajaib

IntipSeleb/ Wahyu Firmansyah
Foto : IntipSeleb/ Wahyu Firmansyah

Film Bayi Ajaib telah menggelar gala premiere mereka pada Jumat, 13 Januari 2023 di Kantor Falcon Pictures, Duren Tiga, Jakarta. Suasana mencekam penuh dengan pernak-pernik horor khas Bayi Ajaib sangat terasa.

Frederica, Produser dari Falcon Black menyampaikan rasa senang karena film perdana ini akan segera tayang di Bioskop Tanah Air.

"Terima kasih kami ucapkan semoga bisa menikmati malam ini bersama," ucap Frederica.

Sementara itu, Sara Fajira berharap para pecinta film bisa sangat senang dengan kehadiran film Bayi Ajaib ini.

"Mudah-mudahan semua enjoy dan pada suka, lancar sukses. Terima kasih semua," ucap Sara Fajira.

Sangat Bersemangat

IntipSeleb/ Wahyu Firmansyah
Foto : IntipSeleb/ Wahyu Firmansyah

Pemeran Dorman dalam film ini, Adipati Dolken mengaku sangat bersemangat karena film antagonis pertamanya akan segera tayang di bioskop.

"Excited banget pasti karena kita ini membawa EP besar lah ya, Bayi Ajaib gitu, dan ini juga menjadi film antagonis gua yang pertama, gua semangat banget buat ini, dan gak sabar banget. Jadi semoga penilaian kalian menarik ya, dan iya sih semangat banget gua buat ini tayang kita kasih lihat ke banyak orang," ujarnya.

Film Bayi Ajaib menceritakan tentang Kosim yang tiba-tiba menjadi kaya mendadak setelah menemukan berlian di sungai desa Hirupbagja. Dia segera menikahi Laras dan hidup makmur sebagai juragan tanah yang banyak memeras warga desa yang berhutang padanya.

Ketika Laras hamil tua, Laras jatuh ke makam seorang laki-laki tua portugis, Albert Dominique. Ketika anaknya lahir, Didi, dia sudah dirasuki arwah Albert dan menghisap otak untuk memuaskan laparnya.

Ketika Didi masuk SD, arwah Albert terus merasuki dirinya dan memakan korban orang-orang yang berbuat jahat padanya. Didi bersahabat dengan Amanda, anak pak Soleh, saingan Kosim dalam pencalonan Kades.

Amanda percaya bahwa Didi anak yang baik dan tidak akan berbuat jahat padanya. Namun, Dorman, dukun ilmu hitam yang membenci kehadiran Soleh, ternyata mengendalikan keberadaan arwah Albert dalam tubuh Didi. Dorman menggunakan Didi untuk mengacaukan desa dan membunuh orang-orang yang mengganggu ketentraman hidupnya.

Film Bayi Ajaib akan tayang diseluruh bioskop Indonesia pada tanggal 19 Januari 2023. Film ini dibintangi oleh Vino G Bastian, Adipati Dolken, Sara Fajira, Desy Ratnasari, Rifnu Wikana Rayhan Cornelius V, Anantya Kirana dan Wilem Bevers.

Topik Terkait