img_title
Foto : Instagram/jokoanwar

IntipSeleb LokalJoko Anwar merupakan salah satu publik figur yang tenggelam dalam perayaan Natal tahun 2022. Meski beragama Islam, sang sutradara kondang tetap toleransi dengan mengucapkan selamat Natal untuk umat Kristiani.

Bukan hanya itu, Joko Anwar ternyata menghadiri konser Natal di negeri orang. Seperti apa? Yuk intip artikelnya!

Ucapkan Selamat Natal

Joko Anwar merupakan sutradara kenamaan Indonesia yang karyanya telah mengharumkan bangsa. Sebagai salah satu sutradara terkenal, Joko tentunya sangat aktif di media sosial, salah satunya Instagram.

Pada momen Natal 2022, Joko Anwar tak ketinggalan mengucapkan selamat kepada umat Kristiani. Dalam ucapannya, Joko berfoto di depan sebuah pohon Natal besar yang dihiasi oleh ornamen Natal dan lampu kerlap-kerlip.

“Selamat Natal, teman-teman!” ungkap Joko Anwar dilansir IntipSeleb dari Instagram @jokoanwar pada Senin, 26 Desember 2022.

Hadiri Konser Natal

Pada postingan selanjutnya, Joko Anwar membagikan momennya mengunjungi Mt. Olivet Baptist Church, Harlem di Amerika Serikat. Rupanya, Joko turut menghadiri konser Natal.

Menghadiri konser Natal, Joko Anwar antusias melihat semangat umat Kristiani untuk merayakannya sekaligus rindunya suara paduan suara. Bahkan, ia merasa masuk ke film Sister Act.

“Konser natal di Mt. Olivet Baptist Church, Harlem. Semangat gembira dengan suara yang luar biasa. Terasa masuk film Sister Act. Sangat menyenangkan,” tulis Joko Anwar.

Momen Joko Anwar menghadiri konser Natal di negeri orang dikomentari netizen. Netizen mengucapkan selamat Natal hingga berharap sang sutradara menikmati masa-masa liburan akhir tahun.

“Merry Christmas bang,” komentar netizen.
Selamat natal bang Jokan,semoga sehat selalu,” sahut yang lain.
“Happy holiday Bang. Semoga semakin banyak berkat,” imbuh berikutnya.

Diketahui, Joko Anwar merupakan salah satu publik figur yang menjunjung toleransi antar umat beragama. Bahkan, Joko Anwar pernah berperan sebagai Romo yang memimpin misa di Gereja Katolik dalam sebuah film. (prl).

Topik Terkait