"Telah berpulang Engkong Muhamad Muhad tercinta. Mohon dibukakan pintu maaf sebesar-besarnya jika ada kesalahan dan kekhilafan," sambung pria kelahiran 8 Mei 1979 itu.
Wendi Cagur berdoa semoga engkongnya meninggal dalam keadaan baik. Dari unggahannya, pria yang kini genap berusia 43 tahun itu mencoba untuk mengikhlaskan kepergian sang engkong. Menurutnya, Allah sayang dengan mendiang Muhamad Muhad.
"Insya allah Engkong husnul khotimah. Sekarang Engkong gak sakit lagi. Allah swt lebih sayang sama Engkong," terang Wendi Cagur.
Tak lupa, Wendi Cagur meminta kepada segenap pihak yang mengenal engkongnya untuk memanjatkan doa terbaik. Ia pun seolah meminta maaf kepada engkongnya.
"Maafin cucumu ini yah. Alfatihah. Mohon doanya yah teman2 semua. Terimakasih," pungkasnya.