img_title
Foto : Youtube/transtvofficial

IntipSeleb Lokal – Mantan istri Kiwil, Rohimah sebelumnya dikabarkan jatuh sakit dan sangat memprihatinkan, usai resmi bercerai dari suami terbarunya di Turki pada Mei lalu.

Lama tak terdengar, ia terlihat sudah memakai kursi roda untuk berjalan. Seperti apa kondisinya? Scroll artikelnya di bawah ini.

Masuk Rumah Sakit

Sebelumnya, Rohimah dikabarkan jatuh sakit dan sangat memprihatinkan. Ia terbaring lemah di rumah sakit dengan tangan di pasang selang infus, bagian kaki Rohimah pun tampak terlihat dibungkus gips dan terlihat kaku.

Potret sakitnya itu pun ia unggah di akun media sosial Instagram. Dengan terbujur kaku, ia mengucapkan rasa terima kasihnya kepada temannya yang menjenguknya itu.

"Alhamdulillah di tengokkin sama bestie Bekasi...berkah ya neng," tulis caption Rohimah.

Melihat hal tersebut, reaksi netter pun turut belas kasihan melihat kondisi Rohimah.

"Semoga Allah lekas sembuh berikan kesembuhan ibu Rohimah..amin," tulis komentar netter.
"Lekas sehat bs jalan lagi dan semoga mendapat suami yang baik," kata netter.
"Lekas sembuh bunda," pungkas netter.

Pakai Kursi Roda

Lama tak terdengar kabarnya, ia kedapatan hadir dalam acara yang dipandu oleh Feni Rose. Datang dengan anaknya, Awil, Rohimah terlihat memakai kursi roda. Sebab, sakit sebelumnya ternyata belum sembuh sampai saat ini.

Meski kondisinya sempat menjadi sorotan dan sempat kesulitan finansial, ia memberikan kabar bahagia tentang anaknya yang mendapat beasiswa dan bersekolah di internasional school.

“Alhamdulilah beasiswa full banget sih ngga, cuma dapet keringanan perbulannya Rpp350.000, tapi semuanya bebas, kayak baju seragam, masuk, aturan kalau masuk itu 50 juta, alhamdulilah, kan di international school,” ucap Rohimah dikutip dari YouTube TransTV official.

Pernyataan Rohimah pun didukung netizen. Mereka mendukung Rohimah yang sempat sulit keuangan sampai harus menjual makanan.

“Semoga jadi Orang sukses ya, Awil,Anak baik and tampan,” tulis netter.
”Smg jd anak yg sukses dan berbakti kpd Ibu tercinta ya Awil. Di beri kemudahan dan kelancaran dlm menuntut ilmu. Bu Rohimah smg rizki lancar dan lekas sembuh kaki nya,” ucap netter terhadap kondisi Rohimah.

Topik Terkait