img_title
Foto : Istimewa
Istimewa
Foto : Istimewa

Kegiatan Bedah Musik Kebangsaan ini juga diisi dengan berbagai kegiayan yang menarik antara lain, penampilan live musik lagu kebangsaan oleh Irang Arkad eks BIP, Agushafi, Conrad Good Vibration dan Nova Rianty. membawakan lagu-lagu yang terangkum dalam album Nyanyian Rumah Indonesia.

Lagu-lagu tersebut di antaranya “Anak Negeri”, "Garuda", “Rayuan Pulau Kelapa”, “Bangun Pemudi Pemuda”, “Tanah Airku”, "Indonesia Pusaka", "Sempurnaku Disini" dan “Indonesia Rumah Kita”.

Talkshow bertema musik kebangsaan juga dilakukan drngan pembicara Elfrida Herawati Siregar (Direktur Hubungan Antar Lembaga dan Kerjasama), Prof. Dr. I Nyoman Darma Putra (Fakultas Ilmu Budaya Universitas Udayana), dan Agushafi (Artis album Nyanyian Rumah Indonesia).

Rektor Universitas Udayana dalam sambutannya yang dibacakan Ketua Pusat Pengkajian Pancasila Universitas Udayana, Putu Saroyini Piartrini mengatakan, kebanggaan civitas akademika Universitas Udayana dipercaya menjadi partner kegiatan revitalisasi nilai-nilai kebangsaan melalui acara Bedah Musik Kebangsaan.

“Pesan kebangsaan dapat dilakukan melalui lagu,” katanya, seperti dilansir IntipSeleb dari siaran media, yang diterima pada Selasa, 20 Desember 2022.

Direktur Sosialisasi dan Komunikasi, M. Akbar Hadiprabowo saat membacakan sambutan Kepala BPIP mengatakan Bedah Musik Kebangsaan merupakan kolaborasi antara Badan Pembinaan Ideologi Pancasila dan Sinergy for Indonesia didukung artis-artis yang sangat cinta Indonesia yang tergabung di Indonesia Care.

Topik Terkait