img_title
Foto : Instagram/@911jelicascallingg

Namun begitu, menurut Jeje, jika CFW ditindaklanjuti dengan baik, mungkin fenomena tersebut akan berkembang jauh lebih baik. Sayangnya, fenomena ini kurang ditindaklanjuti.

"Kalau enggak, seperti kemarin, ya, enggak bakal ada kelanjutannya. Kalau menurut aku sih, dari icon-iconya juga kalau mau ngelanjutin main, ya, kaya kemarin lagi, dilanjutin lagi," jelas Jeje.

Nasib Jeje Slebew Sekarang

YouTube/Kuy Entertainment
Foto : YouTube/Kuy Entertainment

Jeje Slebew mengaku sedih sebab CFW sudah tak seramai dulu. Meski begitu, ia bersyukur sebab ia dan teman-temannya kini telah memiliki jalan masing-masing.

"Ya, kalau dibilang sedih, ya, sedih, ya. Tapi, gimana lagi? Kemarin kan sempet viral, udah ada yang punya potensi masing-masing, jalur hidupnya masing-masing, kaya Bonge punya kaya model gitu. Kalau aku kan bisa nyanyi dan (usaha) baju," ucapnya.

Jeje sempat punya fase di mana ia kaget sebab finansialnya mulai menipis. Namun, tak lama kemudian, ada orang yang memberikannya projek.

Topik Terkait