Yura Yunita mengakui belajar bahasa isyarat untuk membantu para penontonnya untuk menikmati lagu yang dia bawakan. Sebab sebagian besar penontonnya ternyata adalah penyandang tuna rungu.
“Belajar bahasa isyarat untuk acara festival musik,” kata Yura Yunita seperti dilansidr dari Instagram @yurayunita, pada Rabu, 14 Desember 2022.
Yura sebelumnya sudah mendapat kabar dari sang promotor bahwa acara hari itu banyak dihadiri oleh teman-teman penyandang tuna rungu. Dia pun langsung inisiatif untuk belajar bahasa isyarat untuk menyempurnakan penampilannya kepada teman-teman penyandang tuna rungu yang datang.
“Dapat kabar kalau di acara hari ini aka nada banyak teman tuli yang datang,” kata Yura.
Musik Harus Dinikmati Semua Kalangan
Belajarnya Yura Yunita bahasa isyarat bukan tanpa sebab, dia merasa semua orang harus bisa menikmati musik tanpa kendala apapun. Termasuk mereka yang mempunyai keterbatasan tidak bisa mendengar.