img_title
Foto : Instagram/iwelsastraofficial

IntipSeleb LokalIwel Sastra merupakan orang pertama yang memperkenalkan stand up comedy ke Indonesia. Ia menggelar pementasan stand up comedy di gedung Kesenian Jakarta hingga membuat kariernya melambung tinggi.

Sayangnya, ia memutuskan untuk berhenti dari dunia stand up comedy dan kini tampil dengan boneka Ventriloquism. Lantas, seperti apa kabarnya sekarang? Simak selengkapnya di bawah ini.

Guru Stand Up Comedy

Instagram/iwelsastraofficial
Foto : Instagram/iwelsastraofficial

Iwel Sastra mengawali kariernya saat mengikuti lomba lawak RRI/TVRI tingkat Sumatera Barat. Ia pun mulai membentuk grup lawak dan mencari pekerjaan.

Sayangnya, saat ia ingin mencari patner dalam grup lawak, kariernya malah menurun sebab tak menemukan anggota yang tepat. Hingga akhirnya, ia bertemu dengan salah satu temannya yang mengenalkan stand up comedy pada 1998.

Saat itu stand up comedy masih asing di telinga masyarakat. Meski begitu, Iwel tak patah semangat. Ia memperkenal stand up comedy ke Indonesia dengan menggelar acara tersebut di Gedung Kesenian Jakarta.

Beruntung, acara stand up tersebut diliput beberapa stasiun TV dan melambungkan namanya di layar kaca. Ia pun juga tampil sebagai host dan rutin tampil di beberapa acara.

Kini, stand up comedy semakin meluas. Bahkan stand up comedy pemuda semakin mempererat dunia stand up comedy dengan melakukan tur solo ke beberapa kota. Diantaranya stand up comedy yang sampai saat ini masih tenar adalah Raditya Dika, Ernest Prakasa, Kiky Saputri, dan Pandji Pragiwaksono.

Setelah beberapa tahun, Iwel Sastra memutuskan berhenti dari stand up comedy. Meski begitu, ia tak sepenuhnya keluar dari dunia yang melambungkan namanya itu dan lebih memilih sebagai stand up motivator.

"Jadi Stand Up Motivator. Saya fokusnya di komedi, motivasi, mengelola perusahaan trainning. Di bidang komunikasi, leadership dan motivasi," tutur Iwel saat itu.

Kabar Iwel Sastra Sekarang

Lama tak terdengar kabarnya, Iwel Sastra kerap membagikan kabar terbarunya di akun media sosial Instagram. Iwel yang kini tampil dengan boneka Ventriloquism ini semakin memperluas kariernya.

Boneka Ventriloquism merupakan seni suara perut pemilik dari boneka biasa yang dibawa. Salah satu yang memakai boneka ini adalah boneka Susan milik Ka Ria.

Postingan terakhir, Iwel membawa komunitas boneka ventrilokuis untuk menghibur korban anak kecil yang terkena dampak gempa Cianjur.

“Bersama rekan-rekan dari Indonesian Ventriloquist Club (IVC), tim @id.humoria dan Badan Intelijen Negara @binofficial_ri menghibur anak-anak terdampak gempa Cianjur di tenda pengungsian. Senang melihat mereka ceria dan terhibur, tentu lebih senang jika mereka bisa segera kembali tinggal di rumah dalam suasana yang aman. Aamiin,” tulis Iwel Sastra terhadap kabarnya terkini.

Topik Terkait