IntipSeleb Lokal – Acara pernikahan putra bungsu Presiden Jokowi, Kaesang Pangarep dengan pujaan hatinya, Erina Gudono memang tinggal menghitung hari.
Lalu, pada Kamis, 8 Desember 2022 kemarin, telah digelar pengajian di kediaman Jokowi di Sumber, Solo. Acara itu hanya dihadiri pihak keluarga dan sang kakak, Gibran Rakabuming Putra pun membagikan tangkapan layar wajah Kaesang saat mengadakan pengajian. Namun dengan sebuah komentar julid dari salah satu warganet. Seperti apa? Yuk baca di sini!
Kaesang Disebut Munafik
Melalui akun Twitternya @tweet_gibran, Gibran Rakabuming Raka mengunggah momen sang adik, Kaesang Pangarep yang sedang duduk di momen pengajian mengenakan kemeja koko putih dan peci hitam. Namun, unggahan yang ditunjukkan Gibran itu dibarengi dengan sebuah komentar julid dari salah satu warganet.
Di momen sakral dan bahagia tersebut, ada salah satu warganet yang malah menyebut Kaesang ‘munafik’ dan menyarankan Kaesang untuk tak mengaji.
“Manusia munafik jangan ngaji, bakalan kena sial nanti nikahannya,” ujar akun @robiindrawan1690, yang diunggah kembali oleh Gibran pada Kamis malam, 8 Desember 2022.
Meski Gibran tak memberikan keterangan apa pun, namun unggahannya ini membuat warganet yang melihat tak terima kalau Kaesang dihina, mereka pun ikut berkomentar.
“Astagfirullah. Kok ada orang tega nyumpahi orang ngaji. Ibadah ke Allah itu teritorialnya Gusti Allah, kok yo ndadak ada yang ngelangkahi Gusti Pangeran. Kalau kamu gak suka, hambok simpen aja sumpah serapahmu dihati, jangan nyakitin hati orang,” kata warganet yang heran dengan komentar julid tersebut.
”Sedangkan yang bisa menilai seseorang itu munafik dan tidak hanya Tuhan Yang Maha Mengetahui. Please sebagai manusia kita bertindak saja sebagai manusia, jangan melebihi Tuhan Selamat Berbahagia untuk Mas Kaesang,” kata warganet lain.
”Sabar pak wali, orang iri cenderung membenci, dan pembenci cenderung memfitnah, ga usah di tangapi pak,” ujar warganet lain yang mengingatkan Gibran untuk bersabar menghadapi orang-orang yang membenci dirinya dan keluarga.
Erina Juga Menggelar Pengajian
Di sisi lain, sang calon mempelai wanita, Erina Gudono juga menggelar pengajian di hari yang sama, di kediamannya. Terdapat 100 orang yang menghadiri acara Semaan dan Khataman Al-Quran tersebut dan digelar sangat khusyuk.
Erina pun membagikan momen pengajiannya itu di Instagram pribadinya. Erina Gudono juga menyampaikan doanya kepada Allah. Ia menyatakan Allah adalah Tuhan yang maha mentakdirkan sesuatu. (nes)