Dalam album ini, Badai menghadirkan sejumlah penyanyi-penyanyi berkarakter seperti Elmatu, Regina Ivanova, Dudy Oris, Mytha Lestari, Arizky, Sharen Fernandez, Rayen Pono, Cynthia Gabriella, Ricky Rantung, TRU, dan Indah Kus.
"Pemilihan lagu diserahkan ke gua juga sih, gua mau milih yang mana, gua cocokin sama penyanyi-penyanyinya gitu. Kayak Regina nih dia udah pasti bawain Bila Rasa Ku udah paling top. Kayak Mytha Lestari lagu gua buat dia Aku Cuma Punya Hati tuh ada juga tapi gak kasih dia. Dia nyanyiin gua lagu Rindu. Aku Cuma Punya Hati gua oper ke Elmatu. Kayak lagunya Andmesh gua kasih ke Rayen Pono," ujarnya.
Sebagai Bukti
Album masterpiece ini pun mendapatkan respon yang sangat baik dari penggemarnya. Dalam dua bulan album telah mencapai 150 ribu copy. Ia pun mendapatkan penghargaan Double Platinum Award.
"Jadi kalau dibilang rasanya apa ya terus terang menjadi kebanggaan. Album ini membuktikan masyarakat Indonesia masih mau mendengarkan lagu saya di jaman sekarang ini di lintas generasi," ujarnya.
Setelah mendapatkan penghargaan ini, Badai berharap lagu-lagunya bisa semakin dikenal dan disukai oleh anak muda.