Sosok Ferry Mursyidan Baldan lahir di Jakarta pada 16 Juni 1961 dari pasangan Baldan Nyak Opin Arif dan Syarifah Fatimah. Ayah dan ibunya itu merupakan orang Aceh yang telah lama menetap di Bandung. Ferry sendiri merupakan anak kedua dari empat bersaudara.
Tentang Ferry Mursyidan Baldan
Ferry menamatkan sekolah dasar hinga menengah atas di Jakarta. Awalnya, ia memiliki cita-cita ingin menjadi pilot karena berharap bisa keliling dunia. Namun, cita-cita itu harus kandas karena kondisinya yang berkacamata.
Usai lulus SMA, Ferry melanjutkan stusinya di Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Universitas Padjajaran, Bandung. Ia lulus dari universitas itu pada usia 27 tahun.
Setelah lulus kuliah, ia terjun menjadi peneliti di Lembaga Penelitian Pendidikan dan Penerangan Ekonomi Sosial, Bandung. Ferry kemudian memasuki dunia politik saat terpilih menjadi Anggota MPR RI di usia yang ke-31 tahun. Saat itu ia mewakili utusan golongan pemuda periode 1992-1997.
Sejak saat itulah ia akhirnya aktif di partai politik dan organisasi kemasyarakatan. Lalu, pada pemilu 1997 ia terpilih sebagai anggota DPR dari Partai Golkar, dan kembali terpilih lagi sebagai anggota DPR pada periode 1999-2004.