img_title
Foto : Berbagai Sumber

IntipSeleb Lokal – Hang out atau nongkrong menjadi salah satu kegiatan seru yang bisa dilakukan oleh pacar, teman, hingga keluarga. Terkadang, pemilihan tempat nongkrong menjadi salah satu hal yang membuat bingung.

Untuk kamu yang ingin berkumpul di sekitar Jakarta Utara, berikut IntipSeleb rangkum rekomendasi tempat nongkrong yang tertelak di Jakarta Utara dengan interior estetik serta pemandangan yang indah, scroll yuk.

First Crack Coffe

firstcrck/instagram
Foto : firstcrck/instagram

Memiliki desain cafe yang modern dan luas, First Crack Coffe menjadi pilihan yang cocok untuk tempat nongkrong maupun meeting bersama dekan kerja.

Selain menyediakan berbagai jenis kopi, First Crack Coffe juga menjual camilan hingga makanan berat untuk menemani waktu santai kamu.

Lokasi: Altira Business Park B12-15, Jl. Sunter Jaya Tim, Sunter Jaya, Tanjung Priok, Jakarta Utara

The Garden

thegarden_id/instagram
Foto : thegarden_id/instagram

The Garden bisa menjadi pilihan untuk kamu yang ingin nongkrong di area Jakarta Utara. Restoran ini menyajikan berbagai menu makanan Nusantara hingga Western.

Selain itu, The Garden memiliki dekorasi yang unik ala Eropa dan setiap sudutnya cocok untuk jadikan spot foto.

Lokasi: Rukan Garden House, Jalan Pantai Indah Kapuk no.28, Kapuk Muara, Penjaringan, Jakarta Utara.

Toby’s Estate Urban Farm PIK

tobysestateid/instagram
Foto : tobysestateid/instagram

Memiliki area outdoor dan indoor, Toby’s Estate Urban Farm PIK menyajikan interior yang Instagramable serta menyegarkan mata dengan berbagai jenis tanaman di setiap sudutnya.

Toby’s Estate Urban Farm PIK juga menjadi surga bagi para pecinta kuliner western terutama pilihan dessertnya yang juara.

Lokasi: PIK AVENUE GF, Jl. Pantai Indah Kapuk, Kamal Muara, Penjaringan, Jakarta Utara.

Jetski Cafe

jetskicafe/instagram
Foto : jetskicafe/instagram

Berlokasi di pinggir pantai Utara Jakarta, Jetsku Cafe menyajikan pemandangan hamparan laut yang indah terlebih ketika waktu sunset tiba.

Tempatnya yang luas, Jetsku Cafe juga bisa dijadikan pilihan untuk tempat berkumpul dalam sekala besar. Menu andalan di Jetsku Cafe tentunya seafood yang fresh dan disajikan dengan berbagai macam rempah.

Lokasi: Jl. Pantai Mutiara No.57, Pluit, Penjaringan, Jakarta Utara.

Six Ounces Coffee

sixounces.coffee/instagram
Foto : sixounces.coffee/instagram

Di daerah Kelapa Gading ada tempat nongkrong seru yaitu Six Ounces Coffee. Tersedia area outdoor dan indoor, Six Ounces Coffee menyediakan suasana interior seperti lagi berada di Bali.

Dikelilingi berbagai tanaman hijau, Six Ounces Coffee juga memberikan fasilitas berupa pendopo hingga ruang meeting.

Lokasi: Jalan Kelapa Puan Timur 2 Blok NB2 No. 1, Kelapa Gading, Pegangsaan Dua, Jakarta Utara.

Topik Terkait