Sebagai informasi, Muhammad Rifqi Fitriadi merupakan orang yang turut membantu Raffi Ahmad mempersiapkan pertandingan Tiba Tiba Tenis. Menurut Raffi, berkat bantuan Rifqi juga dirinya bisa sukses di perhelatan yang digelar di Tennis Indoor Senayan itu.
"Tapi, juga gara-gara Tiba Tiba Tenis ini, aku kemarin kan latihannya banyak sama ini, Sayang, selain sama coachnya, sama ini, Sayang, Muhammad Rifqi. Rifqi tuh atlet nomor satu Indonesia tenis untuk single," kata Raffi.
Atas bantuan yang telah diberikan oleh Rifqi, Raffi Ahmad turut mengucapkan terima kasih.
"Akhirnya ngobrol-ngobrol sama dia. Jadi, pas kemarin nyobain pukul-pukulan, nyobain lapangan di venue, orang lain kan sama coachnya, kalau gua sama dia. Gila diliatin sama orang-orang, 'Raffi sama si Rifqi'. Jadi, bener-bener. Buat Rifqi terima kasih banget," pungkasnya. (Cy)