img_title
Foto : Berbagai sumber

IntipSeleb Lokal – Kabar duka datang dari mantan paranormal yang sudah hijarah Ki Joko Bodo. Dirinya dikabarkan meninggal dunia pada Selasa, 22 November 2022.

Kabar kepergian Ki Joko Bodo langsung menduduki trending twitter hari ini. Banyak ucapan bela sungkawa yang ditunjukkan akun-akun besar di Twitter. Salah satunya akun yang menyebut bahwa Ki Joko Bodo meninggal dalam keadaan baik karena menanamkan nilai-nilai religius kepada 10 anaknya. Seperti apa? Scroll sampai habis artikel berikut.

Hijrah dan Memperdalam Hubungan dengan Sang Pencipta

YouTube/Indosiar
Foto : YouTube/Indosiar

Kabar duka berpulangnya mendiang Ki Joko Bodo dikonfirmasi langsung dari anak perempuannya, Ayda Prasasti lewat media sosialnya. Mantan paranormal ini meninggal di usianya ke-47 tahun.

Menelusuri kilas balik perjalanan hidupnya, Ki Joko Bodo memutuskan untuk berhijrah sekitar tahun 2019. Lalu, setahun kemudian ia berubah jadi makin religius.

Ki Joko Bodo mengubah penampilannya secara drastis. Rambutnya yang dulu identik dengan gondrong dan kumis tebal, dipotong menjadi pendek. Ibadahnya pun kian rajin, seperti saat menjalani puasa Ramadan.

“Kalau dulu ibadah Senin-Kamis, kalau sekarang lebih mendekatkan diri apalagi ini di bulan puasa jadi kita lebih khusyuk beribadah kepada Yang Maha Kuasa," kata Ki Joko Bodo dalam tayangan sebuah stasiun TV tahun 2019 silam.

Sebelum memutuskan hijrah, Ki Joko Bodo rupanya tak berhenti untuk mencari tahu siapa penciptanya. Lalu, saat ia berhasil menemukannya, Ki Joko Bodo berupaya agar selalu menjalani hidup dengan lebih mendekatkan diri dengan Sang Pencipta.

"Yang penting kita berbakti menuju kepada Sang Khalik. Kalau dulu mencari Tuhan kalau sekarang sudah menemukan Tuhan," ucapnya.

Tanamkan Ilmu Religius pada Anak-anaknya

leotanimaju/tiktok
Foto : leotanimaju/tiktok

Salah satu akun Twitter yang memiliki pengikut banyak, @mazzini_gsp menuliskan ucapan dukanya untuk mendiang Ki Joko Bodo. Ia juga menyebut kalau Ki Joko Bodo meninggal dalam keadaan baik.

Meninggal dalam keadaan yang baik tentu membuat kita iri. Ki Joko Bodo yang meninggalkan dunia paranormal sejak menunaikan ibadah umrah itu sehari-harinya disibukkan beribadah dan membangun rumah ibadah serta menanamkan nilai-nilai religius kepada 10 anaknya,” tulis akun tersebut.

Pernyataan itu sejalan dengan apa yang disampaikan almarhum beberapa tahun lalu. Di mana, Ki Joko Bodo tak ingin anak-anaknya bernasib sama seperti di masa lalu.

Ki Joko Bodo meminta kesepuluh anaknya untuk tekun belajar agama Islam. Harapannya, dengan bekal pendidikan agama itu, anak-anaknya bisa mengetahui semua batasan, apa saja yang diperbolehkan dan yang dilarang.

"Seperti yang pernah saya lakukan, saya ini kan penuh dosa. Ketika anak-anak belajar agama kan dia tahu ini batas dosa dan mana tidak. Jadi agama tuh sangat penting buat anak saya biar akhlaknya bagus," ucapnya.

Dengan pendidikan agama, Ki Joko Bodo juga berharap kelak anak-anaknya akan menjadi sosok yang berabab, berakhlak, dan tak bertindak semaunya sendiri. Ki Joko Bodo mewajibkan 10 anaknya untuk bisa mengaji dan membaca ayat-ayat alquran.

"Baca Alquran, suruh ngaji, kemudian shaoat dan sebagainya. Malah lebih pinter anakku daripada aku," tuturnya.(prl).

Topik Terkait